Perbandingan Pengaruh Ekstrak Terong Cepoka (Solanum Torvum) Dengan Ekstrak Biji Kapuk (Ceiba Pentandra) Terhadap Ekspresi Caspase 1 Testis Dan Viabilitas Spermatozoa Pada Tikus (Rattus Novergicus)

Fuad, Taufiq Maulana (2019) Perbandingan Pengaruh Ekstrak Terong Cepoka (Solanum Torvum) Dengan Ekstrak Biji Kapuk (Ceiba Pentandra) Terhadap Ekspresi Caspase 1 Testis Dan Viabilitas Spermatozoa Pada Tikus (Rattus Novergicus). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Terong cepoka dan biji kapuk merupakan salah satu tanaman lokal yang bersifat antifertilitas pada hewan jantan. Ekstrak terong cepoka dan biji kapuk diharapkan dapat diaplikasikan sebagai alat kontrasepsi alami pada hewan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak terong cepoka dan biji kapuk terhadap fertilitas tikus jantan melalui ekspresi caspase 1 testis dan viabilitas spermatozoa. Subjek penelitian berupa tikus jantan strain wistar berumur 3 bulan dengan berat 200-250 gram dengan 3 kelompok perlakuan, masing-masing kelompok menggunakan 6 ekor tikus putih. K (-): Tikus tidak diberi perlakuan ekstrak terong cepoka atau biji kapuk. P1: Tikus diberi perlakuan ekstrak terong cepoka dengan dosis 1 g/kg BB. P2: Tikus diberi perlakuan ekstrak Biji kapuk dengan dosis 0,1 g/kg BB. Ekstrak terong cepoka dan biji kapuk dibuat dengan metode maserasi dengan pelarut etanol. Ekspresi caspase 1 testis dianalisis menggunakan metode imunohistokimia dengan antibodi anti caspase 1. Viabilitas spermatozoa dianalisis menggunakan pewarnaan eosin. Analisis ekspresi caspase 1 testis dan data viabilitas spermatozoa dengan uji One Way ANOVA dan uji Kruskal-Wallis dan uji lanjutan Tuckey dan Mann-Whitney dengan tingkat kepercayaan 95% (α=0,05). Hasil penelitian menunjukan bahwa ekstrak biji kapuk dapat meningkatkan ekspresi caspase 1 testis secara signifikan (P<0,05) dengan jumlah rata-rata 80,9 9,69. Ekstrak terong cepoka secara signifikan (P<0,05) mempengaruhi viabilitas spermatozoa dengan jumlah rata-rata 49,00 12,01. Ekstrak biji kapuk secara signifikan (P<0,05) mempengaruhi viabilitas spermatozoa dengan jumlah rata-rata 51,00 4,85. Kesimpulan penelitian ini adalah terong cepoka dan biji kapuk dapat menekan fertilitas pada tikus jantan

English Abstract

Cepoka eggplant and cottonseeds are one of the local plants which contain antifertility compound to male animals. Cepoka eggplant extract and cottonseeds are expected to be applied as natural contraceptives in animals. The aim of this study was to determine the effect of the extract of eggplant cepoka and cottonseeds on the fertility of male rats through testicular caspase 1 expression and the viability of spermatozoa. The research subjects were 3 months old wistar strain male rats weighing 200-250 grams with 3 treatment groups, each group using 6 white rats. K (-): Mice not treated with eggplant cepoka extract or cottonseeds. P1: Mice are treated with eggplant cepoka extract at a dose of 1 g / kg BW. P2: Mice treated with cottonseeds extract at a dose of 0.1 g / kg BW. Eggplant cepoka extract and cottonseeds are made by maceration with ethanol solvents. The expression of caspase 1 testis was analyzed using immunohistochemistry with anti caspase 1 antibodies. Viability of spermatozoa was analyzed using eosin staining. Analysis of testis caspase 1 expression and spermatozoa viability data by One Way ANOVA and Kruskal-Wallis and Tuckey and Mann-Whitney tests with a confidence level of 95% (α = 0.05). The results showed that cottonseeds extract significantly increased the caspase 1 testis expression significantly (P <0.05) with an average number of 80.9 ± 9.69. Cepoka eggplant extract significantly (P <0.05) affected the viability of spermatozoa with an average number of 49.00 ± 12.01. cottonseeds extract significantly (P <0.05) affected the viability of spermatozoa with an average number of 51.00 ± 4.85. The conclusion of this study is that eggplant cepoka and cottonseeds can suppress fertility in male rats.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2019/84/051909022
Uncontrolled Keywords: Infertilitas, caspase 1, viabilitas spermatozoa, Infertility, caspase 1, viability spermatozoa
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.3 Organics drugs > 615.32 Drugs derived from plants and mikroorganisms > 615.321 Drugs derived from plants
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 19 Jul 2020 06:30
Last Modified: 21 Oct 2021 03:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/176881
[thumbnail of Skripsi_Taufiq Maulana Fuad_155130100111038_FKH (2).pdf]
Preview
Text
Skripsi_Taufiq Maulana Fuad_155130100111038_FKH (2).pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item