Mobilitas Migran Asal Madura Di Kota Surabaya : Kasus Penjual Masakan Jeroan Ternak Di Kawasan Surabaya Utara

Muslim, Arifal Hilmi (2019) Mobilitas Migran Asal Madura Di Kota Surabaya : Kasus Penjual Masakan Jeroan Ternak Di Kawasan Surabaya Utara. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan Penelitian ini meliputi tentang motivasi pendorong migran asal Madura untuk meninggalkan daerah asal dan pergi ke daerah tujuan, cara migran Madura beraktivitas di sektor informal kota Surabaya, perilaku migran asal Madura dalam berusaha sebagai penjual masakan jeroan di daerah kota Surabaya, solidaritas dalam sesama migran asal Madura di daerah tujuan, dan cara bertahan hidup migran Madura dengan kebutuhan ekonomi tinggi di kota Surabaya, penelitian dilaksanakan pada tanggal 1 Juni 2018 sampai dengan 7 Agustus 2018 di kota Surabaya khusus nya di kota Surabaya utara, Metode yang dilakukan pada penelitian ini adalah dengan cara observasi yang artinya pengamatan dan pencatatan secara sistematis terhadap gejala yang tampak pada objek penelitian. Pengamatan dan pencatatan dilakukan terhadap objek di tempat terjadi, karena penting untuk melihat perilaku dalam keadaan (setting) alamiah, melihat dinamika, dan gambaran perilaku berdasarkan situasi yang ada. Pendorong dari daerah asal untuk migran ke kota Surabaya adalah faktor geografis, faktor ekonomi. Faktor geografis di daerah asal yang kurang mendukung dan tidak produktif sehingga melakukan migran ke daerah tujuan, strategi beradaptasi migran yaitu tinggal bersama migran terdahulu yang sebagai tempat tinggal sementara agar lebih sedikit biaya yang di keluarkan setiap harinya dan bisa menghemat. Peralatan yang digunakan oleh migran hanya sederhana dan mempertahankan resep orang terdahulu dan sangat gampang dijumpai di pasaran. Solidaritas di kota Surabaya sangat baik dengan hidup di lingkungan bersama sama migran Madura dan sopan santun dengan warga sekitar agar tetap solid. Berdasarkan hasil penelitian di simpulkan bahwa Migran Madura pekerja keras, tidak mudah menyerah atau putus asa, menciptakan rasa yang khas asin dan gurih dengan mementingkan kualitas rasa dari pada kuantitas masakan. Sesama migran sebaiknya membuat paguyuban agar lebih mudah dalam koordinir satu dengan yang lain. Pemerintah daerah seharusnya memberikan lahan yang lebih strategis lagi dalam perijinan tempat untuk pelaku sektor informal di kota Surabaya.

English Abstract

Settled foreigner from Madura have activity in informal sector in the city of Surabaya, they are as seller of viscera in the city of Surabaya. They are have same solidarity to built same purpose and it is make the survive with their economical necessary. Motivation for Settled foreigner from Madura to leave their city, How they have activity in informal sector in the city of Surabaya and behavior from them to sell viscera in the city of Surabaya. Their solidarity in the city of Surabaya and how they can survive with their high economical necessary. This type of quantitative research is often called naturalistic research methods. Because this research was carried out in natural conditions. In qualitative research, this research is carried out on natural objects. it’s mean this objects that develop as they are, are not manipulated by researchers and the presence of researchers does not significantly affect the dynamics of the object. Based on the results of the study concluded that Madura Migrants are hard-working, not easy to give up or despair, creating a taste that is distinctly salty and savory by emphasizing the quality of taste rather than the quantity of cuisine. Settled foreigner should make the association easier to coordinate with each other. Local governments should provide more strategic land in place permits for informal sector actors in the city of Surabaya

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FAPET/2019/194/051909960
Uncontrolled Keywords: Solidarity, Motivation, Migrant Strategy
Subjects: 300 Social sciences > 331 Labor economics > 331.5 Workers by personal attributes other than age > 331.54 Workers in special economic situations > 331.544 Migrant and casual workers
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 05 Aug 2020 07:45
Last Modified: 24 Oct 2021 10:27
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/175801
[thumbnail of Arifal Hilmi Muslim (2).pdf]
Preview
Text
Arifal Hilmi Muslim (2).pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item