Pengaruh Penambahan Dekomposer Mikroorganisme Lokal (Mol) Nasi Basi Dan Sekam Padi Terhadap Kualitas Kompos Berbahan Dasar Feses Sapi Perah

Solichah, Riski Nur (2019) Pengaruh Penambahan Dekomposer Mikroorganisme Lokal (Mol) Nasi Basi Dan Sekam Padi Terhadap Kualitas Kompos Berbahan Dasar Feses Sapi Perah. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Peternakan merupakan salah satu sumber kehidupan bagi masyarakat. Sebuah peternakan biasanya menghasilkan kotoran ternak yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan sehingga tidak mencemari lingkungan. Pemanfaatan kotoran ternak tersebut adalah mengubahnya menjadi pupuk organik atau kompos yang memanfaatkan feses atau limbah padat yang dihasilkan oleh ternak sapi perah. Proses pengomposan pada umumnya memakan waktu yang relatif lama yaitu ± 1 – 3 bulan. Namun, hal tersebut dapat dipersingkat dengan memanfaatkan bioaktivator yang mengandung mikroba aktif dalam pendekomposisian atau perombakan bahan organik pada saat proses pengomposan. Mikroba tersebut didapatkan dari hasil fermentasi MOL (Mikroorganisme Lokal) nasi basi selama 7 hari dengan jenis mikroba Saccharomyces sp. dan Streptomyces sp. Selain itu, pemanfaatan sekam padi sebagai bahan tambahan pengomposan dapat meningkatkan unsur hara pada kompos dan dapat mengurangi kadar air pada pupuk kompos. Penelitian ini dilaksanakan pada tannggal 16 Februari 2019 sampai 20 Mei 2019. Pengamatan lapang bertempat divii Desa Tejo, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur. Penelitian laboratorium dilaksanakan di Laboratorium UPT Pegembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Bedali, Lawang, Malang, Jawa Timur dan BPTP ( Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian), Malang, Jawa Timur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi sebagai dekomposer terhadap proses pengomposan yang meliputi perubahan suhu, pH, bau, dan warna. serta kualitas pupuk kompos yang meliputi kadar air, C, N, P, K, rasio C/N, dan BO. Manfaat penelitian ini adalah sebagai bahan informasi bagi masyarakat tentang pengolahan limbah peternakan feses sapi yang diubah menjadi pupuk kompos dengan menggunakan bahan dekomposer Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi dan bahan tambahan limbah sekam padi. Materi penelitian yang digunakan adalah feses sapi perah sebanyak 60 kg, sekam padi sebanyak 1,2 kg, dan Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi sebanyak 9 liter. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode percobaan. Penggunaan feses sapi perah (P), sekam padi, dan Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi untuk mengetahui hasil dari proses pengomposan dan kualitas dari kompos yang dibandingkan dengan SNI pupuk kompos dimana level masing – masing penggunaan kompos yaitu P0 (kontrol), P1, P2, dan P3. Percobaan terdiri dari 4 perlakuan yang dibedakan atas tanpa Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi. Penggunaan MOL nasi basi pada setiap perlakuan sebanyak 0,5 liter, 1 liter, dan 1,5 liter. Waktu pengomposan selama 5 minggu serta diulang sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh pemberian sekam padi dan Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi terhadap proses dan kualitas pupuk kompos. Analisa Laboratorium kualitas unsur hara pada kompos menunjukkan kadar C, N,P, K, BO, pH dan suhu sesuai dengan SNI kompos.viii Kesimpulan dari penelitian ini adalah penambahan Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi dansekam padi pada pembuatan kompos berbahan dasar feses sapi perah memberikan hasil terbaik pada P2 dengan komposisi 5 kg feses sapi perah, 100 gram sekam padi, dan 1 liter Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi yang meningkatkan kualitas kompos yang terdiri dari kadar air, BO, C, N, P, K, rasio C/N, suhu, pH, warna, dan bau sesuai dengan SNI kompos No. 19-7030-2004. Disarankan dalam pembuatan kompos berbahan dasar feses sapi perah, Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi dan sekam padi menggunakan takaran 5 kg feses sapi perah, 100 gram sekam padi dan 1 liter Mikroorganisme Lokal (MOL) nasi basi untuk menghasilkan kompos yang terbaik.

English Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of giving local microorganisms (LM) stale rice as a decomposer to the composting process which includes changes in temperature, pH, smell, and color, as well as the quality of compost fertilizer which includes water content, C, N, P, K, C/N ratio, and BO. The research method used in this study was an experiment using dairy cow feces (P) and stale rice Local Microorganisms (LM), to find out the results of the composting process and the quality of compost compared to SNI compost fertilizer where the level of each compost use is T0, T1, T2, dan T3. The experiment consisted of 4 treatments that were distinguished by the administration of stale rice Local Microorganisms (LM). The use of spoiled rice LM for each treatment was 0.5 liters, 1 liter, and 1.5 liters. The composting time is 5 weeks and repeated 3 times. The results showed the effect of rice husk and Local Microorganisms (LM) stale rice on the process and quality of compost. Laboratory analysis of nutrient quality in compost shows the levels of C, N, P, K, C / N and BO ratio in compost according to SNI 19-7030-2004 compost. The average temperature of thev compost is in accordance with the temperature of groundwater which is 30 ° C, the color of the compost has turned blackish and smelling of soil. The recommendation in this research is the manufacture of compost made from dairy cow feces, Local Microorganisms (LM) stale rice and rice husk using a dose of 5 kg of dairy cow feces, 100 grams of rice husk and 1 liter of Local Microorganisms (LM) stale rice to produce the best compost.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FAPET/2019/35/051909801
Uncontrolled Keywords: MOL, nutrients, quality of compost, dairy cow feces
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 631 Specific techniques; apparatus, equipment materials > 631.8 Fertilizers, soil conditioners, growth regulators > 631.87 Vegetables manures and converted household garbage > 631.875 Compost
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 04 Sep 2020 06:48
Last Modified: 24 Oct 2021 08:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/175735
[thumbnail of Riski Nur Solichah (2).pdf]
Preview
Text
Riski Nur Solichah (2).pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item