Penafsiran Hakim Terhadap Frasa “Sangat Melalaikan Kewajibannya” Dalam Pasal 49 Ayat (1) Huruf A Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan (Studi Putusan Nomor 1008 K/Pdt/2008, 406/Pdt.G/2014/MS-Lsk, 0853/Pdt.G/2014/PA.Bjm Dan Nomor 630/Pdt.G/2013/PA.KAG)

Parmestiya, Selly (2019) Penafsiran Hakim Terhadap Frasa “Sangat Melalaikan Kewajibannya” Dalam Pasal 49 Ayat (1) Huruf A Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan (Studi Putusan Nomor 1008 K/Pdt/2008, 406/Pdt.G/2014/MS-Lsk, 0853/Pdt.G/2014/PA.Bjm Dan Nomor 630/Pdt.G/2013/PA.KAG). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian skripsi ini befokus pada batasan frasa sangat melalaikan kewajibannya yang dapat digunakan sebagai alasan pencabutan kekuasaan orang tua. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan yang mengamanatkan bahwa ketika Ia sangat melalaikan kewajibannya terhadap anaknya dapat dijadikan alasan pencabutan kekuasaan orang tua. Namun dalam Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan tidak dijelaskan lebih lanjut mengenai frasa sangat melalaikan kewajibannya. Berdasarkan latar belakang tersebut diatas maka permasalahan hukum yang dikemukakan dalam penelitian ini adalah bagaimana penafsiran hakim terhadap frasa sangat melalaikan kewajibannya dalam Pasal 49 ayat (1) huruf a sebagai dasar dalam memutus perkara pencabutan kekuasaan orang tua. Untuk menjawab permasalahan diatas, penelitian hukum normatif ini menggunakan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Bahan-bahan hukum terkait dengan permasalahan yang diteliti diperoleh melalui beberapa putusan. Selanjutnya bahan-bahan hukum yang telah dihimpun tersebut dianalisis dengan menggunakan metode interpretasi gramatikal dan interpretasi sistematis, sehingga dapat disampaikan dalam penulisan yang sistematis untuk menjawab isu hukum yang telah dirumuskan. Dari hasil penelitian dan pembahasan terkait penafsiran hakim terhadap frasa sangat melalaikan kewajibannya, mаkа dаpаt diketаhui bаhwа dаlаm memutus perkаrа pencаbutаn kekuаsааn orаng tuа hakim menggunakan interpretasi Sistematis dan Gramatikal. Terkait interpretasi Sistematis yaitu mengkaitkan Undang-Undang Perkawinan dengan Undang-Undang Perlindungan Anak dan Kompilasi Hukum Islam. Kemudian terkait interpretasi Gramatikal yaitu pertama dalam hal substansi, dimаnа аyаh dаn/ibu tidаk melаksаnаkаn kewаjibаn dаn tаnggungjаwаbnyа sebаgаi orаng tuа terhаdаp аnаk sebаgаimаnа tercаntum dаlаm pаsаl 45 Undаng-Undаng Nomor 1 Tаhun 1974 tentаng Perkаwinаn dan pаsаl 26 Undаng-Undаng Nomor 35 Tаhun 2014 tentаng Perlindungаn Anak. Yang kedua terkait jangka waktunya yaitu 2 tаhun аtаu lebih yаng menyebаbkаn tidаk terpenuhinyа hаk-hаk аnаk.

English Abstract

This thesis research focuses on phrase boundaries which neglect their obligations which can be used as a reason to revoke parental authority. This research is motivated by Law No. 1 of 1974 concerning Marriage which mandates that when he neglects his obligations to his children, it can be used as a reason for revoking the authority of parents. However, in Law Number 1 of 1974 concerning Marriage no further explanation regarding the phrase restrictions greatly negates its obligations. Based on the background mentioned above, the legal problem raised in this study is how the phrase limit is very negligent in its obligations in Article 49 paragraph (1) letter a as a basis in deciding the case of revocation of parental authority. To answer the above problems, this normative legal research uses a statutory approach and a case approach. Legal materials related to the problem under study were obtained through several decisions. Furthermore, the legal materials that have been collected are analyzed using the grammatical interpretation method and systematic interpretation, so that it can be delivered in systematic writing to answer the legal issues that have been formulated. From the results of research and discussion, there are 2 phrases that are very negligent, the first obligation related to the substance, namely the condition where the father and / mother do not carry out their obligations and responsibilities as a parent to a child listed in article 45 of Law Number 1 of 1974 concerning Marriage concreted in the article 26 of Law Number 35 Year 2014 concerning Child Protection, namely parents have the obligation and responsibility to nurture, nurture, educate, protect children, develop children according to their abilities, talents, and interests, prevent marriages at the age of children, provide character education and instilling the value of character in children. The second is related to a period of 2 years or more with reasons that do not support the best interests of the child which causes the child's rights to be not fulfilled.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2019/401/051909626
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 300 Social sciences > 346 Private law > 346.01 Persons and domestic relations > 346.017 Parent and child > 346.017 2 Child support
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 24 Jul 2020 08:05
Last Modified: 05 Oct 2020 06:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/175044
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item