Pengaruh Likuiditas, Pertumbuhan Penjualan, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Profitabilitas (Studi Pada Perusahaan Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia)

Pratama, Fabian Dimas (2019) Pengaruh Likuiditas, Pertumbuhan Penjualan, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Profitabilitas (Studi Pada Perusahaan Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari Likuiditas (Rasio Lancar), Pertumbuhan Penjualan, dan Ukuran Perusahaan terhadap Profitabilitas (Return on Assets) dari perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi dalam penelitian ini adalah semua perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel penelitian ditentukan menggunakan Non Probability Sampling dengan teknik Purposive Sampling, sehingga ditetapkan sebanyak tiga belas perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tahun 2015-2017 sebagai sampel observasi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Likuiditas, Pertumbuhan Penjualan, dan Ukuran Perusahaan berdasarkan adjusted R Square mampu menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel Profitabilitas sebesar 69,2%, sedangkan sisanya sebesar 30,8% merupakan kontribusi dari faktor-faktor lainnya yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Kemudian, dari hasil penelitian ini diketahui juga bahwa variabel Likuiditas berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Profitabilitas. Sedangkan variabel Pertumbuhan Penjualan dan Ukuran Perusahaan berpengaruh secara positif dan tidak signifikan terhadap Profitabilitas.

English Abstract

The purpose of this study is to identify and analyze the influence of Liquidity (Current Ratio), Sales Growth, and Firm Size on the Profitability (Return on Assets) from food and beverage companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX). The population in this study is all food and beverage companies listed in the Indonesia Stock Exchange (IDX). Using Non Probability Sampling with Purposive Sampling techniques, thirteen food and beverage companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) during the period 2015-2017 were selected as sample in this study. Multiple linear regression analysis was used as the method of analysis. The results of the analysis show that Liquidity, Sales Growth, and Firm Size are able to explain their influence on Profitability at 69.2%, the remaining 30.8% is contributed by other factors not discussed in this study. In addition, Liquidity has a positive and significant effect on Profitability. While the Sales Growth and Firm Size variables have insignificant and positive effect on Profitability

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FEB/2019/301/051907886
Uncontrolled Keywords: Profitabilitas, Return on Assets (ROA), Likuiditas, Rasio Lancar, Pertumbuhan Penjualan, Ukuran Perusahaan, Profitability, Return on Assets (ROA), Liquidity, Current Ratio, Sales Growth, Firm Size
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.1 Organization and financial management > 658.15 Financial management > 658.155 Management of income and expense > 658.155 4 Income (revenue)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 09 Nov 2020 18:02
Last Modified: 09 Nov 2020 18:02
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/174875
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item