Pengaruh Kombinasi Pupuk Vermikompos dan Urea Terahadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L.).

Hasibuan, Akhmad Rosidi (2019) Pengaruh Kombinasi Pupuk Vermikompos dan Urea Terahadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tanaman Pakcoy (Brassica rapa L.) merupakan salah satu jenis sayuran yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Produktivitas pakcoy secara nasional pada tahun 2004 - 2015 masih berkisar 9,91-10,23 ton/Ha. Produksi tanaman pakcoy menurun sekitar 5,23 % yaitu dari 635,728 ton/tahun pada tahun 2013 menjadi 602,468 ton/tahun pada tahun 2014 dengan penurunan produktivitas sebesar 1,89%. Pada tahun 2014 produksi pakcoy lebih tinggi dibandingkan tahun 2015, yaitu sebanyak 9,91 ton/Ha dengan total produksi 402.468 ton (BPS, 2016). Berdasarkan data tersebut diketahui terjadi penurunan produktivitas pakcoy. Salah satu faktor yang menyebabkan ialah kesuburan lahan yang menurun akibat dari pemakaian pupuk anorganik yang berlebihan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produktivitas pakcoy di Indonesia ialah dengan melakukan perbaikan lahan budidaya dengan cara penambahan bahan organik pada tanah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kombinasi yang tepat antara pupuk vermikompos dan urea dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman pakcoy. Hipotesis dari penelitian ini adalah pemberian kombinasi pupuk vermikompos 50% ( 5 ton ha-1) dan urea 50% ( 75 kg ha-1) dapat meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman pakcoy (Brassica rapa L.). Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Dadaprejo, Dusun Areng-areng, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Penelitian dimulai pada bulan April 2017 sampai bulan Mei 2017. Percobaan ini dirancang dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yaitu dengan 9 perlakuan yang diulang sebanyak 3 kali. Berikut perlakuan yang digunakan: P0= 0% Pupuk Vermikompos + 100% Urea (tanpa vermikompos + 150 kg ha-1 urea), P1= 15% Pupuk Vermikompos + 85% Urea (1,5 ton ha-1 vermikompos + 127,5 kg ha-1 urea), P2= 30% Pupuk Vermikompos + 70% Urea (3 ton ha-1 vermikompos + 105 kg ha-1 urea), P3= 45% Pupuk Vermikompos + 55% Urea (4,5 ton ha-1 vermikompos + 82,5 kg ha-1 urea), P4= 50% Pupuk Vermikompos + 50% Urea (5 ton ha-1 vermikompos + 75 kg ha-1 urea), P5= 55% Pupuk Vermikompos + 45% Urea (5,5 ton ha-1 vermikompos + 67,5 kg ha-1 urea), P6= 70% Pupuk Vermikompos + 30% Urea (7 ton ha-1 vermikompos + 45 kg ha-1 urea), P7= 85% Pupuk Vermikompos + 15% Urea (8,5 ton ha-1 vermikompos + 22,5 kg ha-1 urea), P8= 100% Pupuk Vermikompos + 0% Urea (10 ton ha-1 vermikompos + tanpa urea). Bibit Pakcoy ditanam dengan jarak tanam 20 cm x 20 cm di lahan seluas 130,56 m2. Pengamatan Pakcoy dilakukan pada umur 7, 14, 21, dan 28 HST serta pengamatan pada saat panen. Variabel pengataman yang pertama adalah pertumbuhan tinggi tanaman (cm), jumlah daun, luas daun, dan diameter bonggol. Selanjutnya pada komponen hasil ada bobot segar tanaman, bobot segar konsumsi tanaman, hasil (ton ha-1). Data hasil pengamatan dianalisis dengan analisis ragam (uji F) taraf 5 %. Apabila hasil berbeda nyata, maka dilakukan uji lanjut dengan uji BNJ pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi vermikompos 7 ton ha-1 dengan urea 45 kg ha-1 menghasilkan bobot konsumsi paling tinggi yaitu sebesar 34,41 ton ha-1 atau lebih tinggi 69,7% dari perlakuan yang hanya menggunakanii pupuk urea saja. Sedangkan perlakuan yang menggunakan kombinasi vermikompos 8,5 ton ha-1 dengan urea 22,5 kg ha-1 menghasilkan bobot pakcoy paling rendah jika dibandingkan dengan perlakuan lainnya.

English Abstract

Pakcoy plant (Brassica rapa L.) is one of the types of vegetables favored by the people of Indonesia. National Pakcoy productivity in 2004-2015 is still around 9.91-10.23 tons ha-1. Pakcoy crop production decreased around 5.23%, from 635,728 tons / year in 2013 to 602,468 tons / year in 2014 with a decrease in productivity of 1.89%. In 2014 Pakcoy production was higher than in 2015, which was 9.91 tons ha-1 with a total production of 402,468 tons (BPS, 2016). Based on these data, it is known that there is a decrease in Pakcoy productivity. One contributing factor is decreased soil fertility due to excessive use of inorganic fertilizers. One effort that can be done to increase the productivity of Pakcoy in Indonesia is to improve the cultivation of land by adding organic material to the soil. The purpose of this study was to determine the right combination of vermicompost fertilizer and urea in increasing the growth and yield of Pakcoy plants. The hypothesis of this research is that the combination of 50% vermicompost fertilizer (5 tons ha-1) and 50% urea (75 kg ha-1) can increase the growth and yield of pakcoy (Brassica rapa L.). This research was conducted in the Dadaprejo Village, Areng-areng Hamlet, Junrejo District, Batu City. The study began in April 2017 until May 2017. The experiment was designed using a randomized block design (RBD), with 9 treatments repeated 3 times. The following treatments were used: P0= 0% Vermicompost Fertilizer + 100% Urea (without vermicompost + 150 kg ha-1 urea), P1= 15% Vermicompost Fertilizer + 85% Urea (1,5 tons ha-1 vermicompost + 127,5 kg ha-1 urea), P2= 30% Vermicompost Fertilizer + 70% Urea (3 tons ha-1 vermicompost + 105 kg ha-1 urea), P3= 45% Vermicompost Fertilizer + 55% Urea (4,5 tons ha-1 vermicompost + 82,5 kg ha-1 urea), P4= 50% Vermicompost + 50% Urea (5 tons ha-1 vermicompost + 75 kg ha-1 urea), P5= 55% Vermicompost + 45% Urea (5,5 tons ha-1 vermicompost + 67,5 kg ha-1 urea), P6= 70% Vermicompost Fertilizer + 30% Urea (7 tons ha-1 vermicompost + 45 kg ha-1 urea), P7= 85% Vermicompost Fertilizer + 15% Urea (8,5 tons ha-1 vermicompost + 22,5 kg ha-1 urea), P8= 100% Vermicompost + 0% Urea (10 tons ha-1 vermicompost + without urea). Pakcoy seeds are planted with a spacing of 20 cm x 20 cm in an area of 130.56 m2. Pakcoy's observations were carried out at ages 7, 14, 21, and 28 HST and were observed at harvest. The first variable was the growth of plant weight (cm), number of leaves, leaf area, and diameter of tubers. Furthermore, the yield component is the fresh weight of plants, fresh weight of plant consumption, yield (tons ha-1). Observation data were analyzed by analysis of variance (F test) at 5% level. If the results are significantly different, a further test is performed with the BNJ test at the 5% level. The results showed that the combination of vermicompost 7 tons ha-1 with urea 45 kg ha-1 produced the highest consumption weight that was 34.41 tons ha- 1 or 69.7% higher than the treatment using only urea fertilizer. Whereas the treatment using a combination of vermicompost 8.5 tons ha-1 with urea of 22.5 kg ha-1 produced the lowest pakcoy weight when compared with other treatments.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2019/750/051907634
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 635 Garden crops (Horticulture) > 635.3 Edible leaves, flowers, stems > 635.34 Cabbage
Divisions: Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 24 Aug 2020 07:19
Last Modified: 24 Aug 2020 07:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/173678
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item