Model Tata Kelola Pemerintahan Kolaborasi Dalam Penyelenggaraan Layanan Publik (Studi Pada Program Smart Health Di Kelurahan Kepanjen Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang)

Rahardiawati, Rossa Amalia (2019) Model Tata Kelola Pemerintahan Kolaborasi Dalam Penyelenggaraan Layanan Publik (Studi Pada Program Smart Health Di Kelurahan Kepanjen Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Program aplikasi SMART Health merupakan sebuah inovasi baru dalam pelayaan publik yang menangani penderita diagnosis penyakit kardiovaskular (jantung). Inovasi ini berupaya untuk meningkatkan layanan kesehatan primer yang penting dan memiliki kualitas tinggi dalam masyarakat dan rumah tangga. Program ini bertujuan agar mempercepat dalam penanganan medis dan memperkecil angka kematian dari penyakit jantung. Salah satu kelurahan di Indonesia yang menerapkan program aplikasi SMART Health adalah Kelurahan Kepanjen di Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang. Tujuan dari program ini di Kelurahan Kepanjen ialah untuk mengetahui dan menganalisis tata kelola pemerintahan kolaborasi dalam layanan publik pada program SMART Health. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang diperoleh dari data primer dan sekunder. Lokasi penelitian dilakukan di Kelurahan Kepanjen, Kabupaten Malang dan Situs penelitian dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, Puskesmas Kepanjen, Ponkesdes Kepanjen, Posbindu PTM Kelurahan Kepanjen. Teknik analisis data menggunakan John W. Creswell. Sedangkan untuk Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tata kelola pemerintahan kolaborasi dalam pelaksanaan program SMART Health sudah sesuai dengan teori yang digunakan yaitu menggunakan teori Anshell dan Gash. Teori yang digunakan ini sesuai dengan model kolaborasi dari pelaksaan program SMART Health meliputi kekuatan dan sumber daya dalam pelaksanaan program, kondisi awal sebelum pelaksanaan program, proses kolaborasi dalam pelaksaan program, desain kelembagaan dalam pelaksanaan program, kepemimpinan fasilitatif dalam pelaksanaan program serta outcome dari program SMART Health. Pentingnya dalam berkomitmen bersama antar stakeholder dengan baik agar dapat terlaksananya program aplikasi SMART Health yang sesuai dengan harapan masyarakat dan berjalan dengan sukses.

English Abstract

Application program of SMART Health is a new innovation in public service that handles diagnosed people with cardiovascular disease. This innovation makes a serious effort to improve important primary health services and have high quality in public and households. The program aims to accelerate medical treatment and reduce mortality of heart disease. One of the urban villages in Indonesia that implements application program of SMART Health is Kepanjen Village in Kepanjen Sub-District, Malang Regency. The purpose of this program in Kepanjen Village is to find out and analyze collaborative governance in public services especially in the program of SMART Health. This study was descriptive research with qualitative approach. Data sources obtained from primary and secondary data. The study was located in Kepanjen Village, Malang Regency and the research site was carried out by the Health Office of Malang Regency, Health Center of Kepanjen, Ponkesdes of Kepanjen, Posbindu PTM of Kepanjen Village. The data analysis technique used in this study adapted from John W. Creswell. While the data collection techniques were conducted by interviews, observation, and documentation. The result of this study shown that collaborative governance in the implementation of SMART Health program was in accordance with the theory used, which was theory of Anshell and Gash. The theory used was in accordance with the collaborative model of SMART Health program implementation which included strengths and resources in program implementation, initial conditions of program before implementation, collaborative processes in program implementation, institutional design in program implementation, facilitative leadership in program implementation and outcomes of SMART Health program. The importance in committing together among stakeholders should be well, thus the application program of SMART Health was in line with public expectation and run successfully.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2019/156/051906103
Uncontrolled Keywords: Kelurahan Kepanjen, Pelayanan Publik, Program Aplikasi SMART Health, Tata Kelola Pemerintahan Kolaborasi, Collaborative Governance, Kepanjen Urban Village, Public Services SMART Health Application Program
Subjects: 300 Social sciences > 353 Specific fields of public administration > 353.6 Public administration of health services > 353.628 General forms of control
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 26 Oct 2020 07:30
Last Modified: 28 Oct 2021 07:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/172658
[thumbnail of ROSSA AMALIA RAHARDIAWATI (2).pdf]
Preview
Text
ROSSA AMALIA RAHARDIAWATI (2).pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item