Analisis Efektivitas Implementasi Pajak Parkir Terhadap Penerimaan Pajak Daerah Di Kota Malang (Sesuai Peraturan Daerah Kota Malang Nomor 2 Tahun 2015 Tentang Pajak Daerah).

Fauzan, Faruq (2019) Analisis Efektivitas Implementasi Pajak Parkir Terhadap Penerimaan Pajak Daerah Di Kota Malang (Sesuai Peraturan Daerah Kota Malang Nomor 2 Tahun 2015 Tentang Pajak Daerah). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kota Malang merupakan kota terbesar kedua di Provinsi Jawa Timur, sebagai kota wisata dan kota pendidikan menimbulkan potensi pajak parkir meningkat karena seiring dengan meningkatnya populasi tentu juga meningkatkan kendaraan yang ada di Kota Malang. Fenomena ini membuat Pemerintah Kota Malang yang merupakan penyelenggara otonomi daerah melalui Peraturan Daerah Kota Malang yang terbaru Nomor 2 Tahun 2015 menetapkan kepemilikan usaha parkir sebagai potensi pemungutan pajak daerah yang diharapkan akan memberikan peningkatan penerimaan pajak di Kota Malang. Pemungutan pajak parkir di Kota Malang masih perlu ditingkatkan lagi baik dari segi implementasi kebijakan maupun keefektivitasan pemungutan pajak karena target dan realisasi pajak parkir dapat dibilang kecil jika dibandingkan dengan target dan realisasi jenis pajak daerah lainnya. Penelitian ini disusun untuk mengetahui implementasi, efektivitas pemungutan pajak parkir serta kontribusi pemungutan pajak parkir terhadap penerimaan pajak daerah di Kota Malang yang diatur berdasarkan Peraturan Daerah Kota Malang Nomor 2 Tahun 2015 tentang Pajak Daerah. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian dilakukan di Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang dengan pengumpulan data yaitu wawancara dan dokumentasi. Metode analisis implementasi kebijakan yaitu menggunakan teori Grindle, analisis efektifitas dengan membandingkan realisasi dan target penerimaan pajak parkir, dan analisis kontribusi membandingkan realisasi penerimaan pajak parkir dan penerimaan pajak daerah. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi pemungutan pajak parkir sudah baik sesuai Perda Kota Malang Nomor 2 Tahun 2015 tentang Pajak Daerah namun tingkat kepatuhan dan daya tanggap masyarakat dan wajib pajak parkir terhadap kebijakan masih kurang. Namun, ada beberapa kelemahan dan hambatan yang sering terjadi dalam pemungutan pajak parkir yaitu, tempat parkir yang terbatas hanya areal tempat usaha saja, dan masih adanya titik-titik parkir yang belum terdaftar sehingga menimbulkan pakir liar sehingga penerimaan pajak parkir kecil. Hasil skala pengukuran efektivitas pajak parkir di Kota Malang masuk dalam kriteria sangat efektif (>100%). Kontribusi pajak parkir terhadap pajak daerah di Kota Malang dari tahun 2014 s.d 2018 tergolong dalam kriteria yang sangat kurang karena masih dibawah 10% dan mengalami naik turun (fluktuatif).

English Abstract

Malang City is the second largest city in East Java Province, as a tourist city and education city raises the potential for parking taxes to increase because along with the increasing population of course also increase the existing vehicles in Malang City. This phenomenon makes the Malang City Government which is the organizer of regional autonomy through the latest Regional Regulation of Malang City Number 2 of 2015 establish parking business ownership as a potential local tax collection which is expected to provide increased tax revenues in Malang City. Collection of parking tax in Malang City still needs to be improved both in terms of policy implementation and effectiveness of tax collection because the target and realization of parking tax can be considered small when compared to the target and realization of other types of local taxes. This study was prepared to determine the implementation, effectiveness of parking tax collection and the contribution of parking tax collection on local tax revenues in Malang City which is regulated based on Malang City Regional Regulation Number 2 of 2015 concerning Regional Taxes. This type of research uses descriptive research methods with qualitative approaches. The study was conducted at the Malang Regional Tax Service Agency by collecting data, namely interviews and documentation. The method of policy implementation analysis is using Grindle theory, effectiveness analysis by comparing the realization and target of parking tax revenue, and contribution analysis comparing the realization of parking tax revenues and local tax revenues. The results of this study indicate that the implementation of parking tax collection has been good according to the Malang City Regional Regulation Number 2 of 2015 concerning Regional Taxes but the level of compliance and responsiveness of the public and parking tax obligatory on the policy is still lacking. However, there are some weaknesses and obstacles that often occur in collecting parking taxes, namely, parking spaces which are limited to just the area of the business, and there are still parking points that have not been registered, causing wild ferns so that tax revenues are small. The results of the parking tax effectiveness measurement scale in Malang City are included in the criteria of very effective (> 100%). Parking tax contribution to regional taxes in Malang City from 2014 to 2018 is classified as very poor criteria because it is still below 10% and fluctuates.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2019/391/051906405
Uncontrolled Keywords: Implementation of Parking Tax, Parking Tax Effectiveness, Parking Tax Contributions to Regional Taxes
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Perpajakan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 01 Oct 2020 02:52
Last Modified: 01 Oct 2020 02:52
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/172281
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item