Pengendalian Limbah Menggunakan Green Productivity Pada Proses Produksi Cerutu Di Pabrik Cerutu Koperasi Karyawan PTPN X Jember

Adiyaksono, Achmad Bagas (2017) Pengendalian Limbah Menggunakan Green Productivity Pada Proses Produksi Cerutu Di Pabrik Cerutu Koperasi Karyawan PTPN X Jember. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pabrik Cerutu Koperasi Karyawan PTPN X adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang industri rokok cerutu. Selain memproduksi rokok cerutu di dalam negeri, pabrik ini juga memproduksi rokok cerutu yang diekspor ke luar negeri. Penelitian ini dilakukan pada bagian produksi cerutu untuk jenis ukuran small, soft, dan long. Permasalahan yang terjadi pada bagian produksi rokok cerutu yaitu belum adanya pengolahan limbah yang dihasilkan dari proses produksi. Limbah yang dihasilkan berupa limbah padat, cair, dan gas. Hal ini menyebabkan tingkat produktivitasnya menurun, sehingga diperlukan suatu tindakan perbaikan agar dapat mengatasi limbah yang dihasilkan. Penelitian ini, menggunakan metode Green Produktivity (GP), metode ini merupakan suatu strategi untuk meningkatkan produktivitas perusahaan dan performansi lingkungan. Metode GP terdiri dari beberapa langkah yang harus dilakukan. Tahap pertama yaitu getting started, pada tahap ini dilakukan perhitungan neraca massa dan tingkat produktivitas. Pada tahap selanjutnya yaitu tahap planning dilakukan identifikasi penyebab permasalahan mengunakan diagram ishikawa dan penentuan tujuan dan target. Pada tahap generation, evaluation and prioritization of GP options dilakukan penyusunan alternatifalternatif solusi dalam menangani permasalahan yang disesuaikan dengan tujuan dan target yang ditetapkan. Pemilihan alternatif solusi dilakukan dengan metode berdasarkan nilai finansial yaitu menggunaka nilai Benefit Cost Ratio (BCR). Pemilihan alternatif solusi juga disesuaikan dengan konsep dari GP yaitu dengan menguji dan mengevaluasi proses produksi agar dapat menyoroti langkah perbaikan atau peningkatan produktivitas yang dapat mengurangi dampak lingkungan. Hasil perhitungan produktivitas pada proses produksi yang menghasilkan limbah menunjukkan terdapat 3 aktivitas produksi dengan tingkat produktivitas sebesar 100%, yaitu pada proses sortasi filler, pembuatan deckbald, dan pembuatan omblad. Di sisi lain ditemukan proses produksi cerutu yang memiliki tingkat produktivitas paling rendah, yakni proses steaming cerutu small sebesar 66,39%. Meskipun proses produksi cerutu mayoritas memiliki tingkat produktivitas 100%, proses tersebut masih menghasilkan limbah. Oleh karena itu diperlukan solusi agar proses produksi dapat menghasilkan nilai produktivitas yang optimal. Alternatif solusi 1 yaitu pengolahan limbah padat dan cair menjadi bioinsektisida dan alternatif solusi 2 yaitu pengolahan limbah padat dan cair menjadi pupuk kompos. Namun dengan mempertimbangkan nilai finansial Benefit Cost Ratio (BCR), maka solusi yang terpilih adalah alternatif solusi 1 yaitu pengolahan limbah padat dan cair menjadi bioinsektisida karena pengolahan jenis ini memberikan keuntungan yang lebih tinggi untuk pabrik sebesar Rp 100.055.231,00 per tahun.

English Abstract

Cerutu Koperasi Karyawan PTPN X Jember Factory is one of factories which running in cigar industry. This factory has been exported cigar to other countries. This research was conducted at production sector in small, soft, and long sizes of cigar. The problem in cigar industry is waste during production process. The generated waste were solid, liquid, and gas. The waste problem can decrease the productivity rate of factory, therefore it needed an innovative approach to resolve the waste. In order to improve the productivity, this research used Green Productivity (GP) method. Green Productivity is one of the strategies for increasing production rate of factories and environment performances. This method is consist of several steps. The first step is getting started, where researcher calculated the mass balance and the productivity rate. The second step is planning, where researcher identify the causes of the problem by using Ishikawa diagram and setting the objectives and targets. The third step is generation, evaluation, and prioritization of GP options. In this step, researcher arranged the alternative solutions which was conducted by using Benefit Cost Ratio (BCR). Also, the alternative solutions based on examining and evaluating production process in order to improve the productivity and reduce environment impacts. The result of productivity calculation in production process which produced waste, showed that there were 3 production activities with productivity rate 100 %, they were filler sortated process, making deckblad and omblad process. In the other way, production process of steaming small cigar has the lowest percentage of productivity rate (66,39%). Although the production process has 100% of productivity rate, the waste still remain. Therefore, these solutions were required to overcome those problems. The first alternative solution was recycled solid and liquid waste become bioinsektisida and the second alternative solution was recycled solid and liquid waste become compost manure. After considerated those solutions with the financial value Benefit Cost Ratio (BCR), therefore the suitable solutions for those problems was recycled solid and liquid waste into bioinsektisida because this kind of solution could increase the benefit of this factory in the amount of Rp. 100.055.231,00/ year.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2017/643/051707236
Uncontrolled Keywords: Green Productivity (GP), Diagram Ishikawa, Benefit Cost Ratio (BCR), Limbah
Subjects: 300 Social sciences > 363 Other social problems and services > 363.7 Environmental problems > 363.72 Sanitation > 363.728 Wastes
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 25 Aug 2017 08:28
Last Modified: 07 Sep 2020 08:27
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/1719
[thumbnail of Bagian Depan.pdf] Text
Bagian Depan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (617kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (159kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (391kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (206kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (18kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (140kB)

Actions (login required)

View Item View Item