Evaluasi Desain Antarmuka Pengguna Pada Situs Web Kabupaten Malang Menggunakan Metode Human Centered Design (HCD)

Ayuningtyas, - (2019) Evaluasi Desain Antarmuka Pengguna Pada Situs Web Kabupaten Malang Menggunakan Metode Human Centered Design (HCD). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pemerintah kabupaten Malang merupakan sebuah pemerintahan yang terletak diprovinsi Jawa Timur. Kabupaten Malang merupakan kabupaten terluas kedua di Jawa Timur setelah kabupaten Banyuwangi. Sebagai Lembaga pemerintahan, kabupaten Malang menerapkan e-Government dalam meningkatan layanan informasi pada pemerintahannya. Terdapat 2 halaman yang sering diakses oleh pengguna, yaitu halaman beranda dan halaman potensi daerah. Permasalahan yang terdapat pada situs web kabupaten Malang pada wawancara awal diantaranya peletakkan konten yang terlalu padat, kurangnya penjelasan informasi dari gambar, penggunaan Bahasa dan jenis font yang tidak konsisten, dan perpaduan warna yang kurang tepat. Metode yang digunakan sebagai acuan dalam perbaikan desain antarmuka situs web kabupaten Malang adalah Human Centered Design (HCD). HCD merupakan metode yang digunakan untuk mendesain antarmuka usulan baru yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Kemudian, dilakukan usability testing tahap awal dan akhir. Terdapat tiga metrik usability yang dijadikan sebagai parameter keberhasilan, diantaranya metrik efektifitas, efisiensi, dan kepuasan. Hasil evaluasi awal pada metrik efektifitas dibagi menjadi 3 aspek, yaitu aspek sukses sebesar 58,4%, aspek berhasil namun mengalami kesulitan 16,6%, dan aspek gagal 23,3%. Hasil evaluasi akhir pada metrik efektifitas dibagi menjadi 3 aspek, yaitu aspek sukses sebesar 100%, aspek berhasil namun mengalami kesulitan 0%, dan aspek gagal 0%. Pada metrik efisiensi diketahui terjadi peningkatan sebesar 90% setelah dilakukannya perbaikan situs web. Sedangkan pada metrik kepuasan desain awal mendapatkan kategori not Acceptable, sedangkan pada desain perbaikan mencapai kategori Acceptable

English Abstract

A district of Malang is a government located in province of East Java. Malang is the second largest district in East Java after Banyuwangi. As a government, Malang applies e-Government for improved information services for this government. There are 2 pages there often accessed by users, it is a home page and potential area page. A problem on district of Malang website is a placed of content that too dense, lacking an explanation of information, inconsistent use of language and font type, and improper color combination. A reference method which use for Malang district is Human Centered Design (HCD). HCD is a method used to design new interface that user needs. Thereafter do the usability testing on the first and last evaluation. There are 3 metrics usability used as parameter of success is effectivity, efficiency, and satisfaction. Result shown for first evaluation success is 58,4%, non critical error is 16,6%, and a critical error is 23,3%. And for last evaluation success is 100%, non critical error is 0%, and critical error is 0%. Efiiciency metric enchance 90% after website improvement. A satisfaction metric for first design reach non acceptable grade, and an improved interface design reach acceptable grade

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2019/398/051905716
Uncontrolled Keywords: Human Centered Design (HCD), Usability Testing/Human Centered Design (HCD), Usability Testing
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 006 Special computer methods > 006.7 Multimedia systems
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 28 Oct 2019 03:53
Last Modified: 09 Jun 2022 07:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171793
[thumbnail of Ayuningtyas (2).pdf] Text
Ayuningtyas (2).pdf

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item