Konsep Diri Atlet Renang Asal Jawa Barat Yang Mengikuti Olympic

Marita, Fibriani Ratna (2019) Konsep Diri Atlet Renang Asal Jawa Barat Yang Mengikuti Olympic. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana konsep diri seorang atllet renang asal Jawa Barat yang meniti karirnya hingga mengikuti Olympic Rio 2016 dengan menggunakan metode kualitatif dan menggunakan metode life history. Life history yang digunkan dalam penelitian ini ialah untuk melihat suatu fase kehidupan sebagai atlet renang perempuan asa Jawa Barat. Penelitian dilakukan untuk mendapatkan pengertian yang mendalam mengenai situasi dan makna suatu objek yang diteliti. Studi ini mencoba mengungkap secara detail biografi subjek dengan tahapan dan proses kehidupannya dalam menjadi atlet renang. Bagaimana perjalanan subjek selama ini telah mempengaruhi subjek lainnya sehingga memunculkan perilaku baru terhadap subjek tersebut. Penelitian ini membahas perjalanan subjek penelitian yang memulai belajar berenang di usia dini hingga akhirnya mengikuti pertandingan internasional. Hasil dalam penelitian ini yaitu Yessy yang dikenal sebagai, perempuan perenang yang tangguh secara fisik dan mental. Penelitian lebih lanjut, sebagai perenang di level internasional yang mendapatkan medali, Yessy mengakui bahwa keadaan psikologis dimana sering terjadi pemaksaan untuk menjadi yang terbaik oleh keluarga, maupun oleh organisasinya membuat Yessy meraih prestasi tersebut sebagai bentuk pembuktian dan pembalasan dendam. Yessy dikenal sebagai perenang yang sering medapatkan medali dalam event nasional maupun internasional dan sebagai perenang perempuan yang berhasil mengikuti Olympic Brazil, padahal sebenarnya itu merupakan bentuk pembalasan dendam dan pembuktian diri.

English Abstract

This study aims to find out how the self-concept of a swimming athlete from West Java who pursue her career to attend the Olympic Rio 2016 by using qualitative methods and using life history methods. The life history used in this study is to see a phase of life as a female athlete in West Java. The study was conducted to get a deep understanding of the situation and meaning of an object under study. This study tries to reveal in detail the biography of the subject with the stages and processes of life in becoming a swimming athlete. How the journey of the subject so far has influenced other subjects so that it raises new behavior towards the subject. This study discusses the journey of research subjects who began learning to swim at an early age to finally take part in international matches. The results in this study were Yessy, known as a swimmer woman who was physically and mentally strong. Further research, as a swimmer at the international level who won a medal, Yessy acknowledged that psychological conditions where frequent coercion to become the best by the family, as well as by the organization made Yessy achieve this achievement as a form of proof and revenge. Yessy is known as a swimmer who often earns medals in national and international events and as a swimmer who succeeded in participating in the Olympic Games at Brazil, when in fact it is a form of revenge and self-proof.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/600/051905446
Uncontrolled Keywords: life history, konsep diri, kualitatif- life history, self concept, qualitative
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Communication > 302.22 Kinds of communication > 302.222 Nonverbal communication
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 15 Oct 2020 05:40
Last Modified: 21 Oct 2021 05:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171652
[thumbnail of Fibriani Ratna Marita.pdf]
Preview
Text
Fibriani Ratna Marita.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item