Pengaruh Perbedaan Ukuran Lebar Mata Jaring Gill Net Permukaan Terhadap Cara Tertangkapnya Ikan di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Kabupaten Pacitan, Jawa Timur

Soares, Juditya Mei Setyowati De (2019) Pengaruh Perbedaan Ukuran Lebar Mata Jaring Gill Net Permukaan Terhadap Cara Tertangkapnya Ikan di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jaring insang (gillnet) merupakan alat tangkap yang memiliki kemampuan selektivitas yang tinggi dan ramah lingkungan. Hal ini dikarenakan jaring insang memiliki kemampuan untuk menangkap ikan pada ukuran tertentu yang menjadi target penangkapan dan tidak merusak habitat ikan. Salah satu aspek yang perlu diperhatikan dalam penangkapan dengan gillnet adalah ukuran mata jaring (mesh size) yang sesuai dengan hasil tangkapan target atau dominan agar mampu memperoleh tangkapan yang banyak. Dengan ukuran mesh size yang tepat ikan-ikan kecil diberi kesempatan untuk tumbuh dan berkembang sehingga tidak akan mengurangi stok di kemudian hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan cara tertangkapnya ikan pada jaring insang dan menganalisis hasil tangkapan gillnet permukaan terhadap perbedaan mesh size 3,175 cm dan 5,08 cm terhadap perbedaan cara tertangkap. Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari-Maret 2019 berlokasi di Desa Sidoharjo, Kabupaten Pacitan, dengan daerah penangkapan di perairan laut Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Metode yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, dengan menggunakan dua jenis data yaitu data primer dan data sekunder. Penelitian ini meliputi analisis untuk mengetahui pengaruh perbedaan ukuran mata jaring 3,175 cm dan 5,08 cm terhadap jumlah hasil tangkapan gillnet dengan melakukan empat kali pengulangan. Metode analisis yang digunakan yaitu Factorial Random Block Design. Pada rancangan ini, pengacakan dibatasi dengan mengelompokannya ke dalam baris dan juga kolom, sehingga setiap baris dan kolom hanya akan mendapatkan satu perlakuan. Apabila terdapat perbedaan maka dilakukan uji lanjutan BNT. BNT dilakukan pada metode eksperimen yang memiliki lebih dari 3 perlakuan. Hasil analisa menyatakan ada perbedaan hasil tangkapan pada mesh size 3,175 cm dan mesh size 5,08 cm, terlihat dari hasil tangkapan dominan pada mesh size 3,175 cm yakni ikan Sardinella lemuru sedangkan hasil tangkapan dominan pada mesh size 5,08 cm yakni ikan Carangoides malabaricus. Pengaruh perbedaan ukuran mata jaring terhadap cara tertangkapnya ikan hasil tangkapan gillnet permukaan tidak memiliki perbedaan yang signifikan. Sehingga tidak ada perbedaan antara dua faktor dari mesh size dan cara tertangkap ikan terhadap hasil tangkapan.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPIK/2019/506/051904131
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 20 Jul 2020 11:49
Last Modified: 31 Jul 2020 05:35
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/170737
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item