Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Karir Mahasiswa Jurusan Akuntansi (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Brawijaya Dan Universitas Lambung Mangkurat Angkatan 2015)

Rahmani, Qorina (2019) Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Karir Mahasiswa Jurusan Akuntansi (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Brawijaya Dan Universitas Lambung Mangkurat Angkatan 2015). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor – faktor yang mempengaruhi pemilihan karir mahasiswa Jurusan Akuntansi. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini ialah Penghargaan Finansial/Penghasilan, Lingkungan Kerja, Pertimbangan Pasar Kerja, Pengakuan Profesional, dan Pengaruh Orang Tua. Sampel dari penelitian ini adalah mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Brawijaya dan Universitas Lambung Mangkurat Angkatan 2015. Sampel penelitian berjumlah 164 responden dari total 410 populasi. Data dikumpulkan menggunakan teknik simple random sampling. Analisis data dilakukan dengan metode regresi logistik menggunakan program SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penghargaan Finansial/Penghasilan dan Pengakuan Profesional berpengaruh signifikan terhadap Pemilihan Karir Mahasiswa Jurusan Akuntansi. Sedangkan variabel Lingkungan Kerja, Pertimbangan Pasar Kerja, dan Pengaruh Orang Tua berpengaruh tidak signifikan terhadap Pemilihan Karir Mahasiswa Jurusan Akuntansi.

English Abstract

The aim of this study is to analyze the factors that affect the career choice of students majoring in accounting. The research uses Financial Award/Income, Work Environment, Job Market Considerations, Professional Recognition, and Parents’ Influence as the variables. This study also involved accounting major students from Brawijaya University and Lambung Mangkurat University of the 2015 cohort. The number of samples in this study is 164 respondents from 410 people in the population. Data was collected using the simpel random sampling technique. The data analysis method of this study is logistic regression using the SPSS Application. The result of this research showed that Financial Award/Income and Professional Recognition had a significant effect on career choice for accounting major students, while Work Environment, Job Market Considerations, and Parents’ Influence did not have a significant effect on career choice for accounting major students.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FEB/2019/51/051903488
Uncontrolled Keywords: Pemilihan Karir, Penghargaan Finansial/Penghasilan, Lingkungan Kerja, Pertimbangan Pasar Kerja, Pengakuan Profesional, Pengaruh Orang Tua, Career Choice, Financial Award/Income, Work Environment, Job Market Consideration, Professional Recognition, Parents’ Influence.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting > 657.071 1 Accounting--Education
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 12 Aug 2020 15:41
Last Modified: 21 Oct 2021 04:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/170206
[thumbnail of Qorina Rahmani.pdf]
Preview
Text
Qorina Rahmani.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item