Konstruksi Pengetahuan Warga Atas Tempat Tinggalnya yang Menjadi Kampung Wisata Tematik “Kampung Putih” di Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, Kecamatan Klojen, Kota Malang

Astuti, Anna Sri (2019) Konstruksi Pengetahuan Warga Atas Tempat Tinggalnya yang Menjadi Kampung Wisata Tematik “Kampung Putih” di Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Besarnya arus urbanisasi di perkotaan mendorong tingginya kebutuhan ruang untuk bermukim. Tidak tersedianya daya dukung lingkungan kota dalam merespon pertumbuhan penduduk tersebut membuat hadirnya pemukiman tidak terencana yang disebut sebagai Kampung Kota. Kampung Wisata Tematik merupakan program Pemerintah Kota Malang untuk mensiasati permasalahan mengenai Kampung Kota tersebut. Salah satu pemukiman yang terlibat dalam program tersebut adalah pemukiman di Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam yang kini disebut sebagai Kampung Putih. Kampung Putih hadir diinisiasi oleh Pemerintah Kota Malang dengan menggandeng CSR dari PT. Indana karena positifnya respon masyarakat luas terhadap kampung wisata tematik yang telah telah lebih dulu hadir. Bagi warga Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, hal ini merupakan sebuah pengalaman berbeda terlebih selama ini lingkungan mereka yang merupakan lahan ilegal (squatter area). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis konstruksi pengetahuan warga atas tempat tinggalnya yang menjadi kampung wisata tematik “Kampung Putih” di Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Penelitian ini menggunakan teori Konstruksi Sosial Berger yang dianalisis melalui tiga momen dialektis, yaitu; eksternalisasi, obyektifikasi, dan internalisasi. Metode yang digunakan adalah Kualitatif Fenomenologi. Teknik penentuan informan adalah dengan snowball sampling. Adapun teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi serta analisis data menggunakan model Van Kaam. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa konstruksi pengetahuan warga Kampung Putih berbeda-beda pada tiap individu tergantung pada cara mereka memahami tiga momen dialektis Berger tersebut. Hal ini dikarenakan warga memiliki pengetahuan serta pengalaman masing-masing untuk menanggapi kenyataan secara sadar. Di mana pengalaman serta pengetahuan tersebut mereka hadapi selama bertempat tinggal di Kampung Putih.

English Abstract

The large flow of urbanization in urban areas has encouraged the need for space to settle. The unavailability of carrying capacity of the city environment in response to population growth makes the presence of unplanned settlements referred to as Kampung Kota. The Thematic Tourism Village is a program of the Malang City Government to anticipate the problems regarding the Kampung Kota. One of the settlements involved in the program is the settlement on Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, which is now referred to as Kampung Putih. Kampung Putih was initiated by the Malang City Government by cooperating with CSR from PT. Indana because of the positive response of the wider community to thematic tourist villages that have already been present. For the people of Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, this is a different experience especially during their time as asquatter area. This study aims to find out and analyze the construction of people's knowledge of their place of residence which is a thematic tourist village "Kampung Putih" on Jalan Jaksa Agung Suprapto Dalam, Klojen District, Malang City. This study uses the theory of Berger's Social Construction which is analyzed through three dialectical moments, namely; externalization, objectification, and internalization. The method used is Qualitative Phenomenology. The informant determination technique is by snowball sampling. The data collection techniques through observation, interviews, and documentation and data analysis using the Van Kaam model. The results of this study indicate that the construction of the knowledge of Kampung Putih residents varies for each individual depending on how they understand the Berger's three dialectical moments. This is because citizens have the knowledge and experience of each to consciously respond to reality. Where they faced their experiences and knowledge while living in Kampung Putih.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/202/051902574
Uncontrolled Keywords: Kampung Kota, Kampung Wisata Tematik, Konstruksi Pengetahuan Kampung Kota, Kampung Thematic Tourism, Construction of Knowledge
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.4 Secondary industries and services > 338.47 Services and specific products > 338.479 1 Services and specific products (Geography and travel)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 08 Jul 2020 07:11
Last Modified: 11 Oct 2022 08:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/169831
[thumbnail of Anna Sri Astuti (2).pdf] Text
Anna Sri Astuti (2).pdf

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item