Implementasi Sistem Pemadam Kebakaran Pada Ruang Tertutup Berbasis Arduino Menggunakan Logika Fuzzy

Yanuar, Rahmat Naharu (2019) Implementasi Sistem Pemadam Kebakaran Pada Ruang Tertutup Berbasis Arduino Menggunakan Logika Fuzzy. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kebakaran merupakan suatu peristiwa yang disebabkan oleh human error, konsleting listrik, rokok, kompor dll. kerugian akibat bencana kebakaran antara lain harta benda, terhentinya usaha, bahkan korban jiwa. Berdasarkan permasalahan tersebut, diperlukan sebuah sistem yang mampu mendeteksi kebakaran dan melakukan suatu aksi lebih lanjut yaitu memadamkan, berdasarkan kadar asap, suhu ruangan, dan adanya sumber api. Pada penelitian sebelumnya hanya mengacu dalam penginformasian atau bisa disebut monitoring. Pada tugas akhir ini terdapat 3 sensor yaitu sensor MQ-2, sensor DHT11, dan sensor flame yang terhubungan dengan mikrokontroller Arduino Uno. Output dari sistem adalah aksi yaitu berupa aktuator dengan exhaust fan untuk membuang asap dan waterpump untuk memadamkan api. Mikrokontroller Arduino UNO ditanamkan logika fuzzy mamdani sebagai pemberi keputusan output berdasarkan perhitungan fuzzy. Terdapat 3 variabel input yang dipakai yaitu suhu dengan 3 membership fuction (dingin, normal, dan panas) , asap dengan 3 membership fuction (tipis, sedang, dan tebal), dan api dengan 4 membership fuction (dekat dengan sensor, agak dekat dengan sensor, jauh dengan sensor, dan tidak ada api) serta 2 variabel output yaitu exhaustfan dengan 4 membership fuction (off, lambat, sedang dan cepat ) dan waterpump dengan 4 membership fuction (off singkat, agak lama dan lama) dengan 36 aturan fuzzy. Dari hasil pengujian, sistem dapat menentukan berbagai kondisi ruangan dengan baik. Pada pengujian fuzzy didapatkan persentase keberhasilan sebesar 100%. Hal ini menunjukkan bahwa hasil dari pengujian metode fuzzy pada sistem sesuai dengan perancangan yang telah dibuat. Sistem dapat menentukan berbagai kondisi output yang merupakan aktuator yaitu kecepatan kipas dan durasi pompa air yang bervariasi.

English Abstract

Fire is an event caused by human error, electrical short circuit, cigarettes, stove etc. losses due to fire disasters include property, cessation of business, and even casualties. Based on these problems, we need a system that is capable of detecting fires and carrying out a further action, namely extinguishing, based on smoke levels, room temperature, and the presence of sources of fire. In previous research only refers to information or can be called monitoring. In this final project there are 3 sensors, namely MQ-2 sensor, DHT11 sensor, and flame sensor that is connected to the Arduino Uno microcontroller. The output of the system is action, which is an actuator with an exhaust fan to remove smoke and waterpump to extinguish the fire. Arduino UNO microcontroller implements mamdani fuzzy logic as an output decision maker based on fuzzy calculations. There are 3 input variables used, namely temperature with 3 membership fuction (cold, normal, and hot), smoke with 3 membership fuction (thin, medium, and thick), and fire with 4 membership fuction (close to the sensor, rather close to the sensor , far with the sensor, and no fire) and 2 output variables namely exhaustfan with 4 membership fuction (off, slow, medium and fast) and waterpump with 4 membership fuction (short off, rather long and long) with 36 fuzzy rules. From the test results, the system can determine the various conditions of the room properly. In the fuzzy test the percentage of success is 100%. This shows that the results of testing fuzzy methods on the system are in accordance with the design that has been made. The system can determine various output conditions which are actuators, namely fan speed and varying duration of the water pump.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2019/66/051902236
Uncontrolled Keywords: Kebakaran, Sensor MQ-2, Sensor DHT11, Sensor Flame, Aktuator, Fuzzy Mamdani, Fire, MQ-2 Sensor, DHT11 Sensor, Flame Sensor, Actuator, Fuzzy Mamdani
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.4 Executive management > 658.403 Decision making and information management > 658.403 028 5 Computer applications
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 19 Jun 2020 07:42
Last Modified: 24 Oct 2021 03:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/169330
[thumbnail of Rahmat Naharu Yanuar (2).pdf]
Preview
Text
Rahmat Naharu Yanuar (2).pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item