Query Expansion Pada Sistem Temu Kembali Informasi Dokumen Jurnal Berbahasa Indonesia Dengan Menggunakan Metode BM25

Wardani, Faradila Puspa (2019) Query Expansion Pada Sistem Temu Kembali Informasi Dokumen Jurnal Berbahasa Indonesia Dengan Menggunakan Metode BM25. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (J-PTIIK) merupakan kumpulan tulisan karya ilmiah dari penelitian mahasiswa/i Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Pada setiap jurnal terdapat bagian abstrak yang merupakan ringkasan dari keseluruhan isi dokumen karya ilmiah, yang mengandung konsep, pernyataan masalah, pendekatan, dan kesimpulan yang dirangkai. Jumlah jurnal yang terdapat pada J-PTIIK sangat banyak, maka dari itu diperlukan suatu sistem pencarian dokumen untuk mempermudah pengguna dalam menemukan dokumen jurnal, yaitu sistem pencarian yang menerapkan Sistem Temu Kembali Informasi (STKI) atau Information Retrieval (IR). Untuk mengurangi hasil pengembalian dokumen yang tidak relevan pada STKI, maka dapat diterapkan teknik perbaikan query yaitu teknik query expansion. Penerapan query expansion dapat dilakukan dengan menggunakan metode BM25. BM25 adalah salah satu metode dalam STKI yang digunakan untuk pengurutan hasil relevansi dokumen terhadap query yang ingin dicari. Penelitian ini dilakukan dengan bertujuan untuk melihat hasil implementasi query expansion pada sistem temu kembali informasi jurnal berbahasa Indonesia menggunakan metode BM25. Hasilnya pada saat penambahan kata untuk query sebanyak 4 kata nilai Precision@K mengalami kenaikan rata-rata sebesar 0.492.

English Abstract

Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (J-PTIIK) is a collection of scientific papers from the research Faculty of Computer Science’s students, Universitas Brawijaya. In each journal there is an abstract section which is a summary of the entire contents of the scientific work document, which contains concepts, problem statements, approaches, and conclusions that are arranged. The number of journals contained in J-PTIIK is very large, therefore a document search system is needed to facilitate users in finding journal documents, a search system that implements an Information Retrieval (IR). To minimize the results of returning documents that are not relevant to the IR, query techniques can be applied, called query expansion techniques. Application of query expansion can be done by using BM25 method. BM25 is an IR that is used to sort the results of the relevance documents to the query that user want to search. This research was conducted by aiming to see the results of query expansion in the information retrieval of Indonesian journal using BM25 method. The result, when adding words for queries as many as 4 words, the Precision @ K value increases by an average of 0.492.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2019/108/051902278
Uncontrolled Keywords: jurnal, abstrak, sistem temu kembali informasi, query expansion, BM25-journal, abstract, information retrieval, query expansion, BM25.
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 006 Special computer methods > 006.2 Special-purpose systems
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 20 Jul 2020 02:40
Last Modified: 19 Oct 2021 09:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/168891
[thumbnail of Faradila Puspa Wardani.pdf]
Preview
Text
Faradila Puspa Wardani.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item