Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Daun Kelor (Moringa oleifera Lam.) Terhadap Pertumbuhan Bakteri Escherichia coli Secara In Vitro.

Diyanti, Ara Bella (2018) Efek Antimikroba Ekstrak Etanol Daun Kelor (Moringa oleifera Lam.) Terhadap Pertumbuhan Bakteri Escherichia coli Secara In Vitro. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Escherichia coli merupakan penyebab utama dari penyakit infeksi saluran kencing di dalam lingkungan masyarakat yang apabila tidak segera ditangani dapat menyebabkan komplikasi berupa peradangan ginjal dan gagal ginjal akut. Penanganan untuk infeksi yang disebabkan oleh bakteri ini seringkali tidak memerlukan pengobatan dengan antibiotik, tetapi beberapa kondisi lainnya, seperti sepsis karena penanganan infeksi yang terlambat, memerlukan pengobatan dengan antibiotik. Namun, pemberian antibiotik saat ini telah dilaporkan mulai menyebabkan resistensi pada Escherichia coli, seperti antibiotik golongan penicillin dan cephalosporin, atau dikenal dengan Extended Spectrum Beta-Lactamases (ESBL). Berdasarkan alasan diatas, perlu dilakukan penelitian untuk menemukan agen antimikroba baru yang efektif terhadap bakteri Escherichia coli. Daun kelor memiliki komponen yang berperan sebagai antimikroba, seperti flavonoid, alkaloid, saponin, tanin. Penelitian ini menggunakan true experimental dengan menggunakan metode dilusi agar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek antimikroba dari ekstrak etanol daun kelor (Moringa oleifera Lam.) terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia coli secara in vitro. Konsentrasi yang digunakan pada penelitian ini adalah 15%, 16%, 17%, 18%, 19%, 20%, dan 0% dengan empat kali pengulangan. Berdasarkan hasil penelitian, pada konsentrasi 20% tidak didapatkan pertumbuhan koloni bakteri. Analisis statistik menggunakan uji Kruskal Walis menunjukkan perubahan yang signifikan pada perubahan konsentrasi terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia coli (p<0,05). Pada uji korelasi Rank Spearmann menunjukkan ada hubungan yang sangat kuat dengan arah negatif (koefisien=-0,978) yang dapat disimpulkan semakin meningkat konsentrasi ekstrak etanol daun kelor maka potensi antimikroba semakin kuat. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol daun kelor (Moringa oleifera Lam.) memiliki efek antimikroba terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia coli.

English Abstract

Escherichia coli is the main cause of urinary tract infection in society, which will develop complications such as kidney inflammation and acute kidney failure if not be treated as soon as possible. Treatment for this infection caused by the bacteria usually does not need antibiotics, but some conditions, such as sepsis caused by late treatment of infection, needs antibiotics. Unfortunately, antibiotics these days have been reported being resistant to Escherichia coli, for example penicillin and cephalosporin, or is known as Extended Spectrum Beta-Lactamases (ESBL). Based on that fact, studies are needed to find new antimicrobial agent which is effective to eradicate Escherichia coli. Moringa leaf has antimicrobial components, like flavonoids, alcaloids, saponins, and tannins. This true experimental study uses agar dilution method. The objective of this study is to find the antimicrobial effect from ethanol extract of Moringa leaves (Moringa oleifera Lam.) to Escherichia coli in vitro. The concentrations of the ethanol extract used in this study are 15%, 16%, 17%, 18%, 19%, 20%, and 0% with 4 times repetitions. Based on the result of the study, in 20% concentration group, we did not find bacteria colony growth. Statistic analysis of this study, using Kruskal Walis test, shows a significant change in concentration difference to Escherichia coli growth (p<0.05). In Rank Spearmann corelation test, we found a very strong relationship with negative direction (coefficient=-0.978) which can be concluded that the higher the ethanol extract of Moringa leaves, the stronger its antimicrobial potency. It can be concluded from this study that ethanol extract of moringa leaves (Moringa oleifera Lam.) has antimicrobial effect on Escherichia coli.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2018/274/051807301
Uncontrolled Keywords: Escherichia coli, daun kelor, etanol, antimikroba, Escherichia coli, Moringa leaves, ethanol, antimicrobial
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 616 Diseases > 616.9 Other disease > 616.929 7 Staphylococcal infections
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 22 May 2020 03:02
Last Modified: 21 Oct 2021 05:12
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/168114
[thumbnail of Ara Bella Diyanti.pdf]
Preview
Text
Ara Bella Diyanti.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item