Pengaruh Ekstrak Daun Jambu Biji Dengan Pelarut Etanol Terhadap Gambaran Makroskopis Mukosa Lambung Tikus Strain Wistar Yang Diinduksi Indometasin

Jahmadi, Astrid Lutfiana (2018) Pengaruh Ekstrak Daun Jambu Biji Dengan Pelarut Etanol Terhadap Gambaran Makroskopis Mukosa Lambung Tikus Strain Wistar Yang Diinduksi Indometasin. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ulkus gaster merupakan rusaknya ketahanan mukosa lambung dan menurut World Health Organization (WHO), angka mortalitasnya mencapai 14.123 kasus per tahun di Indonesia. Salah satu faktor tersering adalah penggunaan Obat Anti Inflamasi Non Steroid (OAINS). Ekstrak daun jambu biji dengan pelarut etanol memiliki mekanisme antiinflamasi dengan menghambat mediator inflamasi seperti Tumor Necrosis Factor Alpha (TNF-α), Prostaglandin E2 (PGE2), dan meningkatkan pembentukan Cyclooxygenase -1 (COX-1). Penelitian eksperimental ini bertujuan membuktikan ekstrak daun jambu biji dengan pelarut etanol dapat memperbaiki gambaran makroskopis mukosa lambung tikus wistar yang diinduksi indometasin. Sampel dibagi 5 kelompok terdiri dari Kontrol Negatif (K-), Kontrol Positif (K+) yang diinduksi indometasin 40mg/kgBB, dan 3 kelompok perlakuan 1, 2, dan 3 yang diinduksi indometasin 40 mg/kgBB dan ekstrak daun jambu biji dengan pelarut etanol dengan masing – masing dosis 100mg/kgBB, 200mg/kgBB, dan 500mg/kgBB. Variabel yang diukur adalah luas area dan jumlah perdarahan yang merupakan manifetasi awal dari ulkus gaster berdasar skor Arivumani. Hasil uji Kruskal-wallis penelitian ini ada perbedaan yang signifikan antar kelompok perlakuan (p<0.05) dengan kelompok kontrol, p=0.000. Hasil uji Mann Whitney menunjukkan perbedaan yang signifikan (p<0.05) antara K+ dengan kelompok Perlakuan 1 (P1) dan Perlakuan 2 (P2), namun tidak signifikan dengan Perlakuan 3 (P3). Ada perbedaan yang signifikan (p<0.05) antar kelompok perlakuan (P1, P2 dan P3). Uji korelasi menunjukkan nilai koefisiensi korelasi spearman 0.548 (p>0.05) dengan signifikasi 0.034 (p<0.05) yang artinya didapatkan hubungan yang signifikan dan searah. Dapat dikatakan bahwa semakin tinggi dosis maka semakin tinggi potensinya. Kesimpulan, ekstrak daun jambu biji dengan pelarut etanol dapat memperbaiki gambaran makroskopis lambung tikus yang diinduksi indometasin pada dosis 100 mg/kgBB.

English Abstract

Gastric ulcer is the damage of gastric mucosa defense that being health problem with high mortality rate in Indonesia and reaching up 14.123 cases per year based on World Health Organization (WHO, 2011) data. There are many risk factors and the most common is the usage of Non Steroid Anti Inflammatory Drug (NSAID). Guajava leaf extract with ethanol solvent has antiinflammation mechanism by ihibiting inflammation mediator like Tumor Necrosis Factor Alpha (TNF-α), Prostaglandin E2 (PGE2), and nitrit oxide and also increasing Cyclooxygenase -1 (COX-1). The aim of this research is to prove that guava leaf extract with ethanol solvent can repair gastric ulcer. This experimental research is using non parametric test which is done to male wistar rats. Samples divided into 5 groups, Negative Control (K-), Positive Control (K+) with indometachin 40 mg/kgBW, and 3 treatment groups that induced by indometachin 40 mg/kgBW and guajava leaf extract with ethanol solvent with dosage 100 mg/kgBW, 200 mg/kgBW, dan 500 mg/kgBW. Variable that will be measured are bleeding wide area and total amount spot bleeding which are reprensentating early manifestation of gastric ulcer based on Arivumani score. The result Kruskal-wallis test of this research there is significant value between group treatment P1, P2, P3 with K+ (p < 0.05), p=0.000. Mann Whitney test result prove there is significant difference (p < 0.05) between K+ and other groups (Group Treatment 1 (P1) and Treatment 2 (P2)), but not with Treatment 3 (P3). There are significant (p < 0.05) between the groups (P1, P2 dan P3). And also, the correlation is found in correlation test with value of spearman is 0,548 (p > 0.05) with significancy 0,034 (p < 0,05) which means there is correlation and same direction which can be described as higher dosage means higher healing potention. As conclusion, guajava leaf extract with ethanol solvent can repair gastric ulcer on macroscopic wistar rats gastric with indometachin-induced with dose which is 100 mg/KgBW.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2018/425/051900004
Uncontrolled Keywords: ulkus gaster, lambung, indometasin, ekstrak daun jambu biji dengan pelarut etanol, gastric ulcer, gastric, indometachin, guajava leaf extract with ethanol solvent.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 616 Diseases > 616.3 Diseases of digestive system > 616.33 Diseases of stomach > 616.334 Stomach ulcers / Stomach--Ulcers > 616.334 06 Stomach--Ulcers--Treatment > 616.334 061 Stomach--Ulcers--Chemotherapy
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 19 May 2020 15:14
Last Modified: 21 Oct 2021 04:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/167718
[thumbnail of Astrid Lutfiana Jahmadi.pdf]
Preview
Text
Astrid Lutfiana Jahmadi.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item