Pengaruh Terapi Bermain Game Edukatif Berbasis Smartphone Terhadap Peningkatan Mood Pada Anak Prasekolah Usia 4-6 Tahun Yang Menjalani Hospitalisasi Di Rsud Kanjuruhan Kepanjen Kabupatem Malang

Diantama, Gilang Dwi (2018) Pengaruh Terapi Bermain Game Edukatif Berbasis Smartphone Terhadap Peningkatan Mood Pada Anak Prasekolah Usia 4-6 Tahun Yang Menjalani Hospitalisasi Di Rsud Kanjuruhan Kepanjen Kabupatem Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hospitalisasi merupakan proses karena suatu alasan yang darurat maupun berencana, mengharuskan anak untuk tinggal di rumah sakit, menjalani terapi dan perawatan sampai pemulangannya kembali ke rumah. Sekitar 20% anak-anak di inggris dilaporkan pernah datang ke rumah sakit dengan berbagai sebab. Dari 700.000 anak-anak setidaknya pernah menginap satu malam di rumah sakit dan 300.000 lainnya karena jadwal operasi. Anak–anak di rumah sakit sangat rentan, tidak hanya karena mereka sakit atau karena mereka sedang masa perkembangan, tetapi yang lebih penting karena kurangnya kontrol terhadap apa yang terjadi dalam lingkungan rumah sakit. Dampak hospitalisasi terdapat mood yang negatif pada anak, yang di tandai dengan perasaan sedih, merasa sendiri, boring, khawatir, dan sering menangis, Anak usia pra-sekolah adalah usia dimana anak senang bermain dengan rasa ingin tahu yang besar, oleh karena itu tak jarang terapi bermain di implementasikan di rumah sakit guna memenuhi kebutuhan perkembangan anak hospitalisasi. Intervensi yang dikembangkan memungkinkan dapat menekan beban psikologis dan memperbaiki emosi anak. Salah satu fungsi bermain adalah sebagai terapi dimana dengan melakukan permainan anak akan terlepas dari ketegangan dan stress yang dialaminya. Melalui kegiatan bermain, anak dapat mengalihkan rasa sakitnya pada permainannya (distraksi) dan relaksasi melaui kesenangannya melakukan permainan, serta memberikan kenyamanan pada anak selama berada di Rumah Sakit. Oleh karena itu, dibutuhkan metode untuk meningkatkan mood pada anak yang menjalani hospitalisasi melalui terapi bermain game edukatif berbasis smartphone. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi bermain game edukatif berbasi smartphone terhadap peningkatan mood pada anak prasekolah (4-6 tahun) yang menjalani hospitalisasi. Metode yang digunakan adalah quasi experimental yang dibagi menjadi 2 kelompok, kontrol dan intervensi melalui perbandingan nilai pre-post test. Berdasarkan uji Wilcoxon-Man Whitney pada kelompok kontrol dan kelompok intervensi didapatkan nilai Sig (2-tailed) = 0,001 (p< 0,05). Kesimpulannya bahwa pemberian intervensi bermain game edukatif berbasis smartphone dapat Meningkatkan Mood pada anak yang menjalani Hospitalisasi.

English Abstract

During the process of treatment, children and parents can experience traumatic events and full of flavor. Figures for the incidence of sick children in Indonesia 2015 years 0-2 years, the age of 15.14%, 3-5 year of 25.8%, 6-12 years as much as 13.91%, so in general the number of pain the most preschoolers applies high 25.8%. Hospitalisasi impact on preschooler stress is marked with sleeplessness, irritability, bedwetting and difficult concentration. In addition, it can cause disorders of developmental stages that may affect the stress on parents, especially at the first hospitalisasi. The response caused stress because of the existence of an adaptation of the child with the environment of the hospital. Therefore, the required method for lowering the level of stress through play therapy hospitalisasi educational-based smartphone games. This research aims to know the influence of educational game play therapy-based smartphone against stress on preschool children (4-6 years) undergoing hospitalisasi. The method used is a quasi experimental with Non equivalent control group design was divided into 2 groups, control and intervention through a comparison of the value of pre-post test. Based on a test of the independent t-test in the control group and the intervention group obtained the value of the Sig (2-tailed) = 0.000 (p < 0.05). The conclusion that giving educational gaming intervention-based smartphones can deliver positive changes or significant reduction in stress hospitalisasi on preschool age children (4-6 years) undergoing hospitalisasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2018/227/051805729
Uncontrolled Keywords: Mood , anak usia prasekolah 4-6 tahun, game edukatif, smartphone / Stress hospitalisasi, preschool age children 4-6 years, educational games, smartphone
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.8 Specific therapies and kinds of therapies > 615.85 Miscellaneous therapies > 615.851 5 Activity therapy > 615.851 53 Recreational therapy / Play therapy > 615.851 530 83 Recreational therapy for children
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 15 May 2020 23:58
Last Modified: 15 May 2020 23:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/167619
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item