Ekranisasi Novel “Athirah” ke dalam Film “Athirah” karya Alberthiene Endah

Azis, Abdul (2018) Ekranisasi Novel “Athirah” ke dalam Film “Athirah” karya Alberthiene Endah. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perubahan bentuk karya sastra, terutama dari novel ke dalam film saat ini sudah banyak dilakukan. Beberapa film yang diangkat dari novel bahkan mampu membuat popularitas sebuah film meningkat akibat kesuksesan dari novel yang diangkatnya. Salah satu film yang juga diangkat dari sebuah novel adalah Athirah, yang disutradarai oleh Riri Riza. Novel tersebut terbit pertama kali pada tahun 2013 kemudain di angkat menjadi sebuh film oleh Riri Riza pada tahun 2016. Novel dan film Athriah mengisahkan tentang Athirah atau Emma yang dipoligami oleh Paung Ajji atau Bapak. Novel dan film tersebut akan dikaji dengan menggunakan kajian ekranisasi untuk melihat perbandingan antara novel dan film. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk penciutan, penambahan, dan perubahan bervariasi pada unsur intrisik novel dan film. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskrptif komparatif. Subjek dalam penelitian ini adalah novel dan film. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Analisis yang dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, serta penarikan simpulan (verifikasi). Hasil penelitian menunjukan bahwa proses ekranisasi (penciutan, penambaham, dan perubahan bervariasi) terjadi pada unsur alur, tokoh, dan latar dalam novel dan film Athirah. Ekranisasi alur, tokoh, dan latar terjadi karena media yang digunakan dalam pembuatan novel dan film berbeda. Secara keseluruhan terjadi banyak perbedaan dari novel ke dalam bentuk visual film Athirah. Data yang ditemukan menujukan bahwa terjadi banyak sekali penciutan yang terjadi di dalam film Athirah. Hal tersebut berdampak pada proses ekranisasi yang lain, yaitu proses penambahan dan juga proses perubahan bervariasi. Meskipun dampak perubanhan yang ditimbulakn cukup banyak, namun secara keseluruhan tema yang ditampilkan di dalam film Athirah tidak jauh berbeda dengan tema yang ada di dalam novel.

English Abstract

The form changing of literary works, from novel into film is now widely done. Several film adapted from novel often gain more popularity than the original form. One of the film adaptation is Athriah, directed by Riri Riza. The novel version was first published in 2013, then it was adapted into film in 2016. The story of Athirah tells about Athirah or as known as Emma (The Mother) who were being polygamous by Puang Ajji or as known as Bapak (The Father). The novel and the film were analyzed using ecranisation study to look into the comparison between the novel and the film. The objective of this research was to find out form of reduction, addition, and variation of intrinsic elements of thr novel and the film. The type of this research is comparative-descriptive. The subjects in this research are novel and film. The data collection technique is documentation. The analysis was done by employing some steps ranged from data reduction, data presentation, dan conclusion (verification). The result of this research showed that ecranisation (reduction, addition, and variation) occured on the plot, the characters, and the setting of the novel and film Athirah. Ecranisation of plot, characters, and setting occured due to the media that being used in the making of the novel and the film were different. In general, many differences were found from the novel adapted into the film visualisation. The data showed reduction in big number of the film Athirah. This affected toward another process of ecranisation, they were addition and variation. Although the impact caused was quite significant the theme that was potrayed in film Athirah was not drastically changed compared to the original story in the novel.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2018/212/051806504
Uncontrolled Keywords: Ekraniasi, Novel, Film
Subjects: 700 The Arts > 791 Public performances > 791.4 Motion pictures, radio, television > 791.43 Motion pictures > 791.437 Films
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 19 Aug 2019 04:05
Last Modified: 05 Jul 2022 02:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166274
[thumbnail of Abdul Azis.pdf] Text
Abdul Azis.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item