Pengaruh Komisaris Independen, Dewan Direksi, Kepemilikan Institusional dan Ukuran Perusahaan Terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016)

Pratama, Avit Ichsan (2018) Pengaruh Komisaris Independen, Dewan Direksi, Kepemilikan Institusional dan Ukuran Perusahaan Terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Komisaris Independen, Dewan Direksi, Kepemilikan Institusional dan Ukuran Perusahaan terhadap Dividend Payout Ratio (DPR). Variabel independen dalam penelitian ini adalah Komisaris Independen (X1), Dewan Direksi (X2), Kepemilikan Instirusional (X3), Ukuran Perusahaan (X4) dan variabel dependen adalah Dividend Payout Ratio (DPR) (Y). Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian explanatory research, dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini mengambil objek perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode tahun 2014-2016. Jumlah sampel penelitian setelah diseleksi dengan teknik purposive sampling adalah sebanyak 22 perusahaan. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS 24.0 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0.356 yang berarti variabel independen mempengaruhi variabel dependen sebesar 35,6% dan sisanya yaitu 64,4% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini. Hasil Uji F menunjukkan bahwa variabel independen Komisaris Independen, Dewan Direksi, Kepemilikan Institusional dan Ukuran Perusahaan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Dividend Payout Ratio (DPR). Hasil Uji t menunjukkan bahwa variabel Komisaris Independen, Kepemilikan Institusional dan Ukuran Perusahaan berpengaruh signifikan positif terhadap Dividend Payout Ratio (DPR). Sedangkan, variabel Dewan Direksi berpengaruh tidak signifikan terhadap Dividend Payout Ratio.

English Abstract

This research aims to know the influence of the independent Commissioners, Board of Directors, the ownership of the Institutional and the size of the company's against Dividend Payout Ratio (DPR). The independent variable in this study are the independent Commissioners (X1), the Board of Directors (X2), Instirusional (X3) Ownership, size of the company (X4) and the dependent variable is the Dividend Payout Ratio (DPR) (Y). The research employs explanatory research with quantitative approach. The object of research is manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange period 2014-2016. The research involves 22 companies which are chosen by using purposive sampling technique. The data analysis used is multiple linear regression analysis using SPSS 24.0. The research result indicates that the coefficient of determination (R2) is 0.356 which means that the independent variables influence the dependent variable 35,6% and other external variable of this research influence 64,4%. The F test result shows that the independent variables which are Independent Commissioners, Board of Directors, the ownership of the Institutional and the Size of the Company's simultaneously give significant effect on Dividend Payout Ratio (DPR). The t test result also depicts that the Independent Commissioners, the ownership of the Institutional and the Size of the Company's have a significant positive effect on Dividend Payout Ratio (DPR). On the contrary, the variable Board of Directors show that there is no significant positive effect on the Dividend Payout Ratio (DPR).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/1071/051900847
Uncontrolled Keywords: Komisaris Independen, Dewan Direksi, Kepemilikan Institusional, dan Dividend Payout Ratio (DPR).-independent Commissioners, Board of Directors, the ownership of the Institutional, Dividend Payout Ratio (DPR)
Subjects: 300 Social sciences > 332 Financial economics > 332.6 Investment
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 20 Sep 2019 06:59
Last Modified: 25 Oct 2021 03:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165646
[thumbnail of Avit Ichsan Pratama.pdf]
Preview
Text
Avit Ichsan Pratama.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item