-, Devita (2018) Analisis Biaya Standar Sebagai Alat Pengendalian Biaya Produksi (Studi pada Pabrik Gula Gending Probolinggo). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Biaya produksi merupakan biaya-biaya yang harus dikeluarkan oleh perusahaan dalam jumlah yang besar sehubungan dengan kegiatan produksi. Biaya produksi terdiri dari biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung da biaya overhead pabrik. Kegiatan produksi dalam suatu perusahaan industri merupakan kegiatan yang sangat penting, sehingga diperlukan perencanaan dan pengendalian atas kegiatan tersebut. Penetapan biaya standar merupakan salah satu metode yang dapat ditetapkan oleh perusahaan sebagai alat pengendalikan biaya produksi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Analisis yang digunaka adalah analisis varians. Peneliti memilih lokasi penelitian di Pabrik Gula Gending Probolinggo. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa varians harga bahan baku Pabrik Gula Gending tahun 2017 menunjukkan hasil yang menguntungkan yaitu sebesar Rp 569.588.497,9. Varians kuantitas bahan baku Pabrik Gula Gending untuk tahun 2017 menunjukkan hasil yang tidak menguntungkan yaitu sebesar Rp1.524.848.622. Varians tarif tenaga kerja langsung Pabrik Gula Gending untuk tahun 2017 menunjukkan hasil yang menguntungkan yaitu sebesar Rp12.250.483.247. Varians efisiensi tenaga kerja langsung Pabrik Gula Gending untuk tahun 2017 menunjukkan hasil yang tidak menguntungkan yaitu sebesar Rp8.906.326.648. Varians biaya overhead Pabrik Gula Gending untuk tahun 2017 dengan menggunakan metode analisis satu varians, dua varians, tiga varians dan empat varians menunjukkan hasil yang menguntungkan yaitu sebesar Rp6.004.003.972.
English Abstract
Production costs are costs incurred by the company in production activities. Production costs consist of raw material costs, direct labor costs and factory overhead costs. Production activities in an industrial company are very important activities, so planning and control is needed for these activities. Standard costing is one method that can be determined by the company as a tool to control production costs. This research uses descriptive research with quantitative approach. Data collection used observation and documentation. The analysis used analysis of variance. Researchers chose the location of the research at Gending Sugar Factory, Probolinggo. The results of this study showed that the variance in raw material price Gending Sugar Factory for 2017 showed favorable Rp569.588.497,9. Variance in the quantity of raw material Gending Sugar Factory for 2017 showed unfavorable Rp1.524.848.622. Variance in direct labor rates Gending Sugar Factory for 2017 showed favorable Rp12.250.483.247. Variance in direct labor efficiency Gending Sugar Factory for 2017 showed unfavorable Rp8.906.326.648. Factory overhead variance Gending Sugar Factory for 2017 using the one variance method, two variances, three variances and four variances showed favorable Rp6.004.003.972.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2018/1008/051811740 |
Uncontrolled Keywords: | biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, biaya overhead pabrik, biaya standar, biaya produksi. raw material costs, direct labor cost, factory overhead costs, standard cost, production cost. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.1 Organization and financial management > 658.15 Financial management > 658.155 Management of income and expense |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 03 Sep 2019 04:23 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 02:19 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165258 |
![]() |
Text
Devita.pdf Download (1MB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_lightbox)
lightbox.jpg Download (15kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_preview)
preview.jpg Download (7kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_medium)
medium.jpg Download (2kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_small)
small.jpg Download (1kB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |