Wibawati, Ardina Wahyu (2018) Peran Personal Selling Terhadap Penjualan (Menggunakan Pendekatan Fenomenologi Pada Reseller Malang Strudel Di Stasiun Kota Baru Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penulisan penelitian bertujuan untuk mengetahui peran personal selling terhadap penjualan Reseller Malang Strudel Di Stasiun Kota Baru Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan fenomenologi yang menurut Moleong (2009), memiliki pengertian yakni suatu studi tentang kesadaran dari perspektif pokok dari seseorang. Penulis akan menguraikan secara keseluruhan yang akan memberikan gambaran mengenai analisis bagaimana peran pentingnya personal selling pada Reseller Malang Strudel di Stasiun Kota Baru Malang. Langkah yang dilakukan adalah melakukan wawancara kepada konsumen, mengelompokkan dan menganalisis hasil wawancara untuk mengetahui dampak personal selling sehingga mampu meningkatkan penjualan reseller Malang Strudel di Stasiun Kota Baru Malang Hasil dari penelitian ini yaitu Personal Selling inilah yang menjadi kunci keberhasilan perusahaan dalam meningkatkan penjualan. Dengan diterapkan Personal Selling, maka perusahaan dapat mengandalkan tenaga penjual dan sales personal untuk membidik dan mencari calon pembeli yang potensial, menjadikan mereka pelanggan, pemberi informasi yang jelas dan dapat meningkatkan transaksi penjualan, penerapan Personal Selling ini juga menjadi salah satu media komunikasi yang tepat dalam strategi pemasaran perusahaan yang dilakukan tepat sasaran oleh Reseller Malang Strudel Stasiun Kota Baru Malang untuk mencapai suatu target yang dipenuhi
English Abstract
The objective of this study is to identify the influence of personal selling on the sales of Malang Strudel resellers in Kota Baru railway station in Malang. This study uses the phenomenological approach of Moleong (2009), which is defined as a study on awareness of individual’s main perspective. This study provides a comprehensive description regarding the analysis on the important role of personal selling of Malang Strudel resellers in Kota Baru railway station in Malang. The steps of the analysis are conducting interview on consumers, grouping the interview results, and analyzing them, so the influence of personal selling in increasing the sales of Malang Strudel resellers in Kota Baru railway station in Malang is identified. The result of this study is that personal selling has become a key factor in the success of the company in increasing its sales. The application of personal selling makes way to the company to rely on shop attendants and personal salespeople in aiming at and looking for potential buyers, making them regular customers, providing them with clear information, and increasing sales transaction. Personal selling has also become an appropriate communication media in the company’s marketing strategy, which is carried out accurately by Malang Strudel resellers in Kota Baru railway station in Malang so that the target is met.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2018/583/051810729 |
Uncontrolled Keywords: | Personal Selling, Kualitatif, Pendekatan Fenomenologi, Penjualan, personal selling, qualitative, phenomenological approach, sales |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.8 Managemet of marketing |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 10 May 2019 06:49 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 07:50 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163868 |
![]() |
Text
Ardina Wahyu Wibawati.pdf Download (1MB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_lightbox)
lightbox.jpg Download (15kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_preview)
preview.jpg Download (6kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_medium)
medium.jpg Download (2kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_small)
small.jpg Download (1kB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |