Strategi Keamanan Energi Iran Pasca Implementasi Joint Comprehensive Plan Of Action (JCPOA) Pada Tahun 2016

Abbas, Fajar (2018) Strategi Keamanan Energi Iran Pasca Implementasi Joint Comprehensive Plan Of Action (JCPOA) Pada Tahun 2016. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Strategi keamanan energi merupakan artikulasi dari kepentingan nasional sebuah negara yang ingin pasokan atau permintaan energinya aman dari segala bentuk ancaman. Pada praktiknya, strategi keamanan energi oleh sebuah negara dipengaruhi oleh posisi negara tersebut dalam pasar energi internasional. Pada 14 Juli 2015 Iran bersama dengan negara P5+1 menyepakti sebuah kerangka kerjasama nuklir setelah serangkaian sanksi internasional diberlakukan terhadap sektor energi Iran pada tahun 2012. Kerangka kerjasama tersebut selanjutnya di implementasikan pada 1 Januari 2016 yang dikenal sebagai Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA). Setelah diimplementasikan, kerangka kerjasama tersebut resmi berjalan. Dalam kerangka kerjasama tersebut, memungkinkan Iran untuk dapat kembali ke pasar ekspor minyak bumi internaional. Namun kerangka kerjasama terebut tidak berjalan seperti yang diharapkan. Pasar ekspor minyak bumi Iran setelah implementasi belum kembali seperti sebelum sanksi internasional diberlakukan. Kerjasama nukli tersebut juga mendapat pertentangan dari aktoraktor yang berada dalam birokrasi Iran. Penolakan tersebut muncul karena kebijakan tersebut dianggap menciderai prinsip resistance economi yang telah dibangun Iran selama sanksi internasional. Penelitian ini bertujuan untuk dapat melihat bagaimana strategi keamanan energi Iran pasca implementasi Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA) pada tahun 2016. Konsep yang penulis gunakan yaitu Energy Security of Exporting Country dari Mason Willrich dengan mendeskripsikan strategi-strategi yang yang dilakukan Iran setelah kerjasama nuklir tersebut diberlakukan.

English Abstract

Energy security strategy is an articulation of the national interests of a country that wants its energy supply or demand to be safe from all forms of threats. In practice, a country's energy security strategy is affected by the country's position in the international energy market. On July 14, 2015 Iran and the P5 + 1 agreed on a nuclear cooperation framework after a series of international sanctions were imposed on the Iranian energy sector in 2012. The cooperation framework was subsequently implemented on January 1, 2016 known as the Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA). Once implemented, the cooperation framework is officially running. Within the framework of the collaboration, Iran will be able to return to the international petroleum export market. But the framework of cooperation does not work as expected. Iran's petroleum export market after implementation has not returned as before international sanctions were imposed. Collaborative cooperation also received opposition from actors in the Iranian bureaucracy. The rejection because the policy was considered to injure the principle of economic resistance that Iran had built during international sanctions. This study aims to be able to see how Iran's energy security strategy after the implementation of the Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA) in 2016. The author used Mason Willrich's Energy Security of Exporting Country by describing the strategies carried out by Iran after nuclear cooperation it was put into effect.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2018/997/051900145
Uncontrolled Keywords: Keamanan Energi, Nuklir, Minyak Bumi, Iran, JCPOA, Mason Willrich, Keamanan Energi Negara Eksportir-Energy ecurity, Nuclear, Petroleum, Iran, JCPOA, Masson Willrich, Energy Security of Exporting Countries
Subjects: 300 Social sciences > 333 Economics of land and energy > 333.7 Land, recreational and wilderness areas, energy > 333.79 Energy > 333.790 955 Energy (Iran)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 09 Sep 2019 02:53
Last Modified: 19 Nov 2020 02:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163659
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item