Analisis Efektivitas e-Tax dalam Meningkatkan Penerimaan Pajak Daerah di Kota Malang

Anggoro, Baskara Dwi Waskita (2018) Analisis Efektivitas e-Tax dalam Meningkatkan Penerimaan Pajak Daerah di Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sistem pemungutan pajak yang kurang efektif dan efisien dinilai sebagai penyebab kurang maksimalnya penerimaan pajak. Oleh sebab itu, diciptakan modernisasi sistem perpajakan di BP2D yaitu e-Tax (Electronic Tax). e-Tax bertujuan untuk memberikan kemudahan serta mengoptimalisasikan penerimaan pajak daerah. Namun, banyaknya masyarakat yang belum terdaftar sebagai WP (Wajib Pajak) serta WP yang sudah terdaftar, namun memanipulasi jumlah pajak yang seharusnya dibayar menyebabkan potensi penerimaan e-Tax tidak terwujud secara optimal. Maka dari itu, perlu diketahui efektivitas dan kontribusi penerimaan e-Tax terhadap pajak daerah di Kota Malang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah e-Tax di kota Malang sudah efektif dan untuk mengetahui apakah e-Tax dapat meningkatkan pajak daerah kota Malang. Peneliti menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Adapun yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah efektivitas e-Tax (mutu, daya guna/manfaat, intensitas yang akan dicapai) dan peningkatan pajak daerah (kontribusi e-Tax terhadap peningkatan pajak daerah). Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa e-Tax di Kota Malang sudah efektif. Hal ini dapat dijelaskan melalui beberapa indikator, pertama adalah indikator mutu yang meliputi keunggulan dan kelemahan e-Tax. Kedua adalah dayavi guna manfaat apakah program e-Tax mudah atau rumit digunakan. Ketiga adalah intensitas yang akan dicapai meliputi peningkatan kesadaran masyarakat setelah adanya e-Tax. Hasil wawancara menunjukan bahwa ketiga indikator diatas bahwa e-Tax dapat memperoleh pelaporan dan pembayaran namun tidak semua alat WP dapat menggunakan e-Tax. Program e-Tax mudah digunakan dan dapat meningkatkan kesadaran WP di kota Malang. Berdasarkan segi perhitungan efektivitas e-Tax di kota Malang selalu berada diatas 100% dan tergolong sangat efektif. Selanjutnya adalah e-Tax dalam meningkatkan pajak daerah yang diukur melalui kontribusi e-Tax terhadap pajak daerah. Sejak tahun 2012-2016 kontribusi e-Tax rata-rata meningkat 21.4%. Meskipun kontribusi e-Tax tergolong kurang, namun peningkatan disetiap tahunnya menegaskan bahwa e-Tax dapat meningkatkan pajak daerah.

English Abstract

Ineffective and efficient tax collection systems are valued as the cause of less maximum tax revenue. Therefore, BP2D created the modernization of taxation system called e-Tax (Electronic Tax). e-Tax aims to provide ease and optimize local tax revenue. However, not only the large number of people who have not registered as taxpayers but also taxpayers that already registered, but manipulating the amount of taxes that should be paid cause the potential of e-Tax revenue does not optimal. Therefore, the effectiveness and contribution of e-Tax revenue to local taxes in Malang is important to know. The research purpose are to know the e-Tax’s effectiveness and whether eTax can increase the local tax in Malang. This research used qualitative method with case study approach. Research focus are e-Tax effectiveness (quality, benefits, incentives to be achieved) and increase in local taxes (e-Tax contribution to the increase in local taxes). Research’s result shows that e-Tax has run effectively in Malang. This can be explain by some indicators, first indicator is quality that include e-Tax advantages and disadvantages. Second is benefits, include convenience or inconvenience using e-Tax. Third is incentives to be achived, include increase public awareness after e-Tax. Interview result shows that e-Tax can make reportingviii and payment more easy but not all taxpayers can use e-Tax. E-tax program is easy to use and can increase awareness to taxpayers in Malang. Based on calculation, eTax effectiveness always above 100% and classified as very effective. Furthermore, e-tax in increasing local taxes can be measured by e-Tax contribution to local taxes. Since 2012-2016 e-Tax contribution increase average 21.4%. Although contribution of e-Tax classified as less, increase in every years clarify that e-Tax can increase local taxes.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/854/051810100
Uncontrolled Keywords: Electronic Tax, Pajak Daerah, Efektivitas.- electronic tax, local taxes, effectivity
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 02 Apr 2019 01:50
Last Modified: 25 Oct 2021 06:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/162564
[thumbnail of Baskara Dwi Waskita Anggoro.pdf]
Preview
Text
Baskara Dwi Waskita Anggoro.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item