Pengaruh Bauran Promosi terhadap Keputusan Kunjungan dan Kepuasan Pengunjung (Survei pada Pengunjung Wisata Kampung Coklat)

Elia, Farah Nita (2018) Pengaruh Bauran Promosi terhadap Keputusan Kunjungan dan Kepuasan Pengunjung (Survei pada Pengunjung Wisata Kampung Coklat). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) apakah bauran promosi berpengaruh terhadap keputusan kunjungan di Wisata Kampung Coklat, (2) apakah bauran promosi berpengaruh terhadap kepuasan pengunjung di Wisata Kampung Coklat, (3) apakah keputusan kunjungan berpengaruh terhadap kepuasan pengunjung di Wisata Kampung Coklat. Desain penelitian ini merupakan penelitian survei. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh orang yang pernah mengunjungi Wisata Kampung Coklat. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 118 responden. Kriteria sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah orang yang pernah atau sedang mengunjungi Kampung Coklat yang berusia diatas 17 tahun dengan menggunakan teknik purposive sampling untuk penarikan sampel. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Variabel Bauran Promosi memiliki pengaruh signifikan terhadap Variabel Keputusan Kunjungan. Terbukti dengan koefisiean beta dari jalur ini sebesar 0,652, dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 (p<0,05); (2) Variabel Bauran Promosi memiliki pengaruh signifikan terhadap Variabel Kepuasan Pengunjung. Terbukti dengan koefisien beta dari jalur ini sebesar 0,497 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 (p<0,05); (3) Variabel Keputusan Kunjungan memiliki pengaruh terhadap Variabel Kepuasan Pengunjung. Terbukti dengan besar koefisien beta dari jalur ini sebesar 0,330 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 (p<0,05); (4) Keputusan Kunjungan terbukti sebagai variabel interverning antara Bauran Promosi terhadap Kepuasan Pengunjung.

English Abstract

This research aims to : (1) investigate the influence of promotion mix on visiting decision; (2) investigate the influence of promotion mix on visitor satisfaction; (3) investigate the influence of visiting decision on visitor satisfaction. This research design is survey research. The population on this research were all people who had visited Wisata Kampung Coklat. Total sample is 118 respondents. Sample criteria used on this research are visitors who are or have visited Wisata Kampung Coklat over 17 years old by using purposive sampling technique. Data analysis used in this research is descriptive analysis and path analysis. The result of this research shows that: (1) Variable of Promotion Mix (X) has significant influence on Visiting Decision (Y1) with beta coefficient is 0,652 and the level of significant is 0,000 (p<0,05); (2) Variable of Promotion Mix (X) has significant influence on Visitors Satisfaction (Y2) with beta coefficient is 0,497 and the level of significant is 0,000 (p<0,05); (3) Variable of Visiting Decision (Y1) has a significant influence on Visitors Satisfaction (Y2) and the level of significant is 0,000 (p<0,05).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/750/051809167
Uncontrolled Keywords: Bauran Promosi, Keputusan Kunjungan, Kepuasan Pengunjung- Promotion Mix, Visiting Decision, Visitors Satisfaction
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.8 Managemet of marketing
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 09 Jan 2019 07:22
Last Modified: 25 Oct 2021 08:17
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/162494
[thumbnail of Farah Nita Elia.pdf]
Preview
Text
Farah Nita Elia.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item