Analisis Hasil Perbandingan Penerapan Metode Heuristic Evaluation Menggunakan Persona Dan Tanpa Persona (Studi Kasus : Situs Web Female Daily)

Baladina, Atika (2018) Analisis Hasil Perbandingan Penerapan Metode Heuristic Evaluation Menggunakan Persona Dan Tanpa Persona (Studi Kasus : Situs Web Female Daily). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan hasil evaluasi usability antara penerapan metode Heuristic Evaluation tanpa Persona dengan metode Heuristic Evaluation yang menggunakan Persona. Dalam penelitian ini terdapat 3 langkah utama yaitu proses pembuatan Persona, proses evaluasi heuristik, serta analisis hasil dari evaluasi heuristik, baik yang tanpa menggunakan Persona maupun yang menggunakan Persona. Pembuatan Persona dalam penelitian ini menggunakan Persona kualitatif yang diawali dengan melakukan wawancara kepada 20 orang responden yang merupakan user dari website Female Daily Network, tujuannya untuk memahami karakteristik dan behaviour user saat mengakses website tersebut. Data yang diperoleh dari hasil wawancara digunakan untuk membangun Persona. Selanjutnya dilakukan evaluasi website menggunakan metode Heuristic Evaluation tanpa Persona dan metode Heuristic Evaluation dengan menggunakan Persona. Masing – masing evaluasi dilakukan oleh 3 evaluator berbeda. Dari hasil evaluasi menggunakan kedua metode tersebut, kemudian dilakukan analisis perbandingan. Perbandingan dilihat dari perbedaan jumlah temuan permasalahan, grafik jumlah permasalahan yang ditemukan dari masing – masing evaluator, kategori permasalahan berdasarkan severity rating, dan perbedaan kategori heuristik yang berhasil dipenuhi dari permasalahan – permasalahan usability yang ditemukan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa evaluasi yang menggunakan metode Heuristic Evaluation dengan Persona berhasil mengidentifikasi permasalahan usability lebih banyak dibanding evaluasi yang menggunakan metode Heuristic Evaluation tanpa Persona.

English Abstract

This study aims to analyze the differences in results of usability evaluation using Heuristic Evaluation method without Persona and with Persona. In this study, there are three main steps to get the desired results: making Persona, heuristic evaluation and the analysis of the results, both without Persona and with Persona. The making of Persona in this study using qualitative Persona which start with interviewing 20 respondents who were users of Female Daily Network website. This interview aims to understand users’ characteristics and behaviors when accessing the website. Data obtained from interviews is used to build Persona. Website then evaluated using heuristic evaluation method without Persona and heuristic evaluation method with Persona. Each evaluation is carried out by three different evaluators. Results of evaluations from both methods then compared for analysis. Comparison seen from the difference in number of problem findings, graph of the number problems found from each evaluator, problem categories based on severity rating, and differences in heuristic categories that were successfully met from the problems found. The results of this study indicate that evaluations using Heuristic Evaluation method with Persona managed to identify more usability problems than Heuristic Evaluation method without Persona.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2018/573/051808367
Uncontrolled Keywords: Usability, Heuristic Evaluation, Persona, Severity Rating
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data > 005.4 Systems programming and programs > 005.43 Systems programs > 005.437 User interfaces
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 05 Apr 2019 02:52
Last Modified: 21 Oct 2021 02:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/161981
[thumbnail of Atika Baladina.pdf]
Preview
Text
Atika Baladina.pdf

Download (19MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item