Analisa Kinerja Organisasi Sektor Publik dengan Menggunakan Balanced Scorecard (Studi pada RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya)

Jaya, Imanuel (2012) Analisa Kinerja Organisasi Sektor Publik dengan Menggunakan Balanced Scorecard (Studi pada RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya). Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya tuntutan baik dari publik sebagai pengguna jasa pelayanan yang diberikan oleh pemerintah, maupun dari dalam organisasi pemerintah itu sendiri untuk lebih meningkatkan kinerjanya dalam melayani kebutuhan masyarakat sehingga berkaitan dengan hal tersebut diperlukan adanya pengukuran kinerja untuk mengetahui sejauh mana kualitas para pelayan publik dalam melayani masyarakat sekaligus juga untuk mengetahui sejauh mana tanggapan masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan oleh para pelayan publik tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya apabila dianalisa dengan menggunakan 4 (empat) perspektif dalam Balanced Scorecard yaitu: perspektif pelanggan, perspektif keuangan, perspektif proses bisnis internal, serta perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. selanjutnya adalah untuk mengetahui hubungan antar sasaran strategis dari masing-masing perspektif tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan sumber data berasal dari informan dan dokumen-dokumen. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data model interaktif dengan cara mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data kemudian menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya masih harus memperbaiki kinerjanya secara maksimal. Secara spesifik hal ini ditunjukkan oleh perspektif pelanggan yang masih belum puas terhadap layanan kesehatan yang diberikan para petugas, perspektif proses bisnis internal yang masih menunjukkan adanya kekurangan pada beberapa hal, serta perspektif pertumbuhan dan pembelajaran yang juga masih menunjukkan fakta bahwa pengembangan SDM masih belum terlaksana secara merata. Tetapi dari perspektif keuangan menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan baik dalam hal pencapaian target, aktivitas penggunaan anggaran dan efektifitas penggunaan anggaran sudah sesuai dengan target yang ditetapkan sebelumnya. Penelitian ini juga memberikan rekomendasi bahwa diperlukan adanya sinergi antar bagian/bidang dari level pimpinan sampai level pelaksana untuk dapat menerapkan Balanced Scorecard secara efektif, sehingga kinerja organisasi dapat dikontrol secara maksimal yang akan mewujudkan kinerja pelayanan yang seimbang antara perspektif pelanggan, keuangan, proses bisnis internal, serta pertumbuhan dan pembelajaran.

English Abstract

research was motivated by demands of both public as users of services provided by government, nor of governments own organization to fur r improve its performance in serving needs of community so that it is related to performance measurement is necessary to know extent to which quality of public servants in serving community as well as to determine extent of response to services provided by se public servants. This study aims to determine how performance of hospitals dr. Doris Sylvanus Palangkaraya when analyzed using 4 (four) perspectives in Balanced Scorecard are: a customer perspective, financial perspective, internal business process perspective and learning and growth perspective. next is to determine relationship between strategic objectives of each of se perspectives. This research uses descriptive method with qualitative data sources come from informants and documents. Techniques of data collection through interviews, observation and documentation. Analysis of data used in this study is an interactive model of data analysis by collecting data, reduce data, present data and draw conclusions. se results indicate that hospitals dr. Doris Sylvanus Palangkaraya still have to improve its performance. Specifically, this is indicated by customers perspective is still not satisfied with services provided by health officers, internal business process perspective that still show a deficiency in some cases, as well as learning and growth perspective is also still points to fact that development of human resources is still not implemented evenly. But from a financial perspective shows that financial management both in terms of achieving targets, activity budget and use of effective use of budgets are in line with targets set earlier. study also recommends that necessary synergy between divisions/units of leadership level to executive level to implement Balanced Scorecard effectively, so that organizational performance can be controlled to maximum that will deliver service performance of balance between a customer perspective, financial, internal business processes, as well as growth and learning.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/658/JAY/a/041204246
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: S2/S3 > Magister Ilmu Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Administrasi
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 17 Dec 2012 15:06
Last Modified: 17 Dec 2012 15:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/160060
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item