Strategi Pengembangan Perpustakaan Umum Pemerintah Kabupaten Tulungagung.

Sriagustini (2016) Strategi Pengembangan Perpustakaan Umum Pemerintah Kabupaten Tulungagung. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi pengembangan yang tepat untuk dilaksanakan oleh perpustakaan umum Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi kasus sebagai strategi penelitian agar mendapat gambaran mendalam terhadap perpustakaan yang diamati. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan melalui tiga tahap yaitu: tahap masukan dengan menggunakan Matrix EFE dan IFE, tahap pencocokan dengan menggunakan Matrix SWOT, Matrix Internal Eksternal, dan Matrix Grand Strategy, dan tahap keputusan dengan menggunakan QSPM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi perpustakaan umum Kabupaten Tulungagung saat ini masih kurang maksimal dalam memanfaatkan peluang yang ada dan menghindari ancaman yang timbul. Strategi yang direkomendasikan pada perpustakaan tersebut adalah strategi penetrasi pasar (pemasyarakatan perpustakaan). Perpustakaan umum Kabupaten Tulungagung disarankan untuk melakukan upaya promosi secara lebih baik untuk meningkatkan minat baca masyarakat.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/658.401 2/SRI/s/2016/041611810
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.4 Executive management
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 17 Jan 2017 13:46
Last Modified: 17 Jan 2017 13:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/159611
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item