Ketepatan Ultrasonografi untuk Memperkirakan Volume dan Komponen Efusi Pleura Dibandingkan Thoracocentesis dan Analisis Cairan Pleura

Nurdiana, Farah (2013) Ketepatan Ultrasonografi untuk Memperkirakan Volume dan Komponen Efusi Pleura Dibandingkan Thoracocentesis dan Analisis Cairan Pleura. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Efusi pleura didefinisikan sebagai pengumpulan cairan patologis pada ruang pleura, tidak hanya merupakan manifestasi dari penyakit paru akan tetapi juga penyakit yang lain. Ultrasonografi dapat membedakan efusi dari opasitas paru difus lain yang tampak pada foto thoraks konvensional serta dapat membedakan komponen dan memperkirakan volume dari efusi pleura. Penelitian ini bertujuan memperkirakan volume efusi pleura dan membedakan komponen efusi pleura secara ultrasonografi dibandingkan hasil thoracocentesis dan analisis cairan pleura. Studi observasional analitik, dengan desain penelitian crossectional . Sampel dipilih dengan cara consecutive sampling dengan jumlah 15 pasien (8 laki-laki, 7 perempuan), 4 pasien dengan efusi pleura bilateral yang tampak dari foto thoraks konvensional. Pengukuran volume dihitung dengan rumus LH (cm 2 ) + SH (cm) × 70 = E (mL) dan LH (cm) × 90 = E (mL). Komponen dibedakan menjadi transudat dan eksudat. Hasil penelitian menunjukkan secara statistik terdapat perbedaan signifikan antara volume serta komponen efusi pleura dengan ultrasonografi dibandingkan thoracocentesis dan analisis cairan pleura (p 0.05). Namun demikian rumus diatas memiliki kecenderung lebih tepat memperkirakan volume efusi pleura diatas 737 cc dan kecenderungannya lebih tepat menentukan komponen transudat. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat kecenderungan USG lebih tepat memperkirakan volume efusi pleura diatas 737 cc dibandingkan dengan thoracocentesis dan USG cenderung sesuai dengan analisis cairan pleura dalam memperkirakan komponen transudat.

English Abstract

Pleural effusion is a pathological accumulation of fluid in pleural space, not only a manifestation of lung disease but also o r diseases. Ultrasound can distinguish effusions of o r diffuse lung opacities visible on chest X-Ray, components and also estimate volume of pleural effusion. This study aimed to estimate volume and component pleural effusion by ultrasonography compared with thoracocentesis and pleural fluid analysis. Analytic observational study, with crosssectional research design. Samples selected by consecutive sampling with 15 patients (8 men, 7 women), 4 patients with bilateral pleural effusion was visible from chest X-Ray. Volume measurements calculated by formula LH (cm 2 ) + SH (cm) × 70 = E (mL) and LH (cm) × 90 + E (mL). Components can be divided into transudates and exudates. results showed re were statistically significant differences between volume and component of pleural effusion by ultrasonography compared with thoracocentesis and pleural fluid analysis (p 0.05). However, re was a tendency ultrasonography could be more precise estimate pleural effusion volume more than 737 cc and defined components of a transudate. conclusion is re is a tendency ultrasound more accurate estimate on volume of pleural effusion 737 cc compared with thoracocentesis and ultrasound tend to fit with pleural fluid analysis in estimating components transudat.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/616.25/NUR/k/041306214
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 616 Diseases > 616.2 Diseases of respiratory system
Divisions: Profesi Kedokteran > Spesialis Radiologi, Fakultas Kedokteran
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 01 Oct 2013 11:01
Last Modified: 01 Oct 2013 11:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158328
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item