Pengaruh Karakteristik Bank Terhadap Manajemen Distribusi Laba Di Bank Umum Syariah

Wafaretta, Vega (2015) Pengaruh Karakteristik Bank Terhadap Manajemen Distribusi Laba Di Bank Umum Syariah. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh karakteristik bank terhadap manajemen distribusi laba di Bank Umum Syariah (BUS) di Indonesia. Karakteristik bank yang diuji dalam penelitian ini adalah pangsa pasar, komposisi aset, dana pihak ketiga, efektivitas dana pihak ketiga, dan umur bank dengan cadangan bagi hasil sebagai moderasi. Sampel dalam penelitian ini adalah BUS mulai kuartal II tahun 2010 hingga kuartal III tahun 2014. Sebanyak 180 data amatan digunakan dalam penelitian ini dan hasil menunjukkan bahwa model yang diuji dapat menjelaskan 48,4% manajemen distribusi laba. Hasil penelitian ini adalah pangsa pasar dan dana pihak ketiga mengkonfirmasi teori prospek dalam menjelaskan manajemen distribusi laba di bank syariah. Pangsa pasar yang rendah dan dana pihak ketiga yang tinggi, menunjukkan ketidakpastian return tinggi, risiko yang lebih tinggi, dan kemungkinan keuntungan operasi di bawah ekspektasi. Faktor-faktor tersebut mendorong bank mengambil risiko dengan mengambil cadangan bagi hasil untuk memberi tambahan agar bagi hasil kompetitif. Efektivitas dana pihak ketiga dan umur bank ditemukan tidak mengkonfirmasi teori prospek dalam menjelaskan manajemen distribusi laba. Besarnya bagi hasil akan searah mengikuti besarnya efektivitas dana pihak ketiga dan umur bank. Komposisi aset ditemukan tidak berpengaruh terhadap manajemen distribusi laba. Hasil ini menunjukkan bahwa komposisi aset bukan faktor yang mendorong atau membatasi bank dalam melakukan manajemen distribusi laba. Kata Kunci: Manajemen Distribusi Laba, Karakteristik Bank, Cadangan Bagi Hasil, Bank Umum Syariah (BUS)

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/332.106 8/WAF/p/2015/041507925
Subjects: 300 Social sciences > 332 Financial economics > 332.1 Banks
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 01 Dec 2015 17:05
Last Modified: 01 Dec 2015 17:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/155716
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item