Pengaruh Ekstrak Daun Kersen (Muntingia Calabura L.) Terhadap Sel T CD4+CD25+, TGFβ Dan IFNγ Pada Mencit (Mus Musculus) Model Hiperglikemia

Rahim, AdeliaRiezka (2017) Pengaruh Ekstrak Daun Kersen (Muntingia Calabura L.) Terhadap Sel T CD4+CD25+, TGFβ Dan IFNγ Pada Mencit (Mus Musculus) Model Hiperglikemia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hiperglikemia merupakan istilah yang digunakan untuk keadaan dimana kadar gula (glukosa) tinggi dalam darah. Saat ini masyarakat mulai menyadari manfaat dari tanaman herbal yang bermanfaat dalam menyembuhkan penyakit dengan efek samping yang dapat diminimalisir. Salah satu tanaman yang dapat digunakan adalah tanaman kersen (Muntingia calabura L.). Namun demikian, diperlukan studi lebih lanjut mengenai manfaat daun kersen terhadap hiperglikemia, khususnya peranannya terhadap sel T CD4+CD25+, TGFβ dan IFNγ. Mencit dibagi menjadi 5 kelompok, dimana 4 kelompok diberi pakan high fat diet (HFD) selama 12 minggu, dan 1 kelompok lainnya diberi pakan normal dengan jangka waktu yang sama. Mencit akan diberi ekstrak daun kersen (Muntingia calabura L.) dengan dosis 420 mg/kgBB, 720 mg/kgBB dan 2800 mg/kgBB ketika kadar glukosa telah mencapai >140 mg/dL. Pemberian ekstrak daun kersen dilakukan selama 2 minggu di akhir perlakuan pakan. Pada minggu ke-12, mencit dibedah untuk mengisolasi sel limfosit, kemudian diwarnai (imunostaining) dengan α-CD4, α-CD25, α-TGFβ dan α-IFNγ dan dianalisis dengan flow cytometry. Hasil menunjukkan mencit dengan hiperglikemia mengalami peningkatan ekspresi yang signifikan pada semua parameter bila dibandingkan dengan mencit normal, serta pemberian ketiga dosis ekstrak air kersen mampu menurunkan jumlah relatif dari sel T CD4+CD25+, TGFβ dan IFNγ menjadi normal. Hal ini terjadi karena ekstrak kersen kaya akan flavonoid yang memiliki aktivitas antidiabetik yang baik bagi penderita hiperglikemia.

English Abstract

Hyperglycemia is a term that used for a condition where blood sugar (glucose) level in the blood is high. Nowadays people are starting to realize the benefits of herbs that are beneficial in curing the disease with minimized side effects. One of the herbs that can be used to cure desease is cherry crop (Muntingia calabura L.). However, further study is needed to identify the benefits of cherry leaf on hyperglycemia, in particular its role in T cell CD4+CD25+, TGFβ and IFNγ. In this study, mice were divided into 5 groups, wherein 4 groups were fed with high fat diet (HFD) for 12 weeks, and 1 other group was given normal feed with the same time period. Mice will be given a cherry leaf extract (Muntingia calabura L.) at dose of 420 mg/kgBW, 720 mg/kgBW and 2800 mg/kgBW when glucose levels have reached >140 mg/dL. Cherry leaf extract was conducted for 2 weeks at the end of the treatment of feed. At week 12, mice were dissected to isolate lymphocytes, then stained (immunostaining) by α-CD4, α-CD25, α-TGFβ and α-IFNγ and analyzed by flow cytometry. The results showed that mice with hyperglycemia had significant increase expression in all parameters compared to normal mice, and administration of the three doses of water extract of cherry leaf capable to decrease the relative number of T cells CD4+CD25+, TGFβ and IFNγ becomes normal. This happens because the cherry extract is rich in flavonoid that have antidiabetic activity that is good for patients with hyperglycemia.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2017/219/051704175
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 570 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 13 Jun 2017 10:58
Last Modified: 13 Jun 2017 10:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/155261
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item