Analisis Produktivitas dengan Menggunakan Metode Marvin E. Mundel (Studi Kasus di UD. Sabar Jaya Malang).

Purwanti, Aprilia Dian (2014) Analisis Produktivitas dengan Menggunakan Metode Marvin E. Mundel (Studi Kasus di UD. Sabar Jaya Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkembangan industri keripik buah menuntut pelaku usaha untuk terus meningkatkan daya saing dari produk yang dihasilkannya. Persaingan di antara perusahaan diukur dari tingkat produktivitas perusahaan tersebut. UD. Sabar Jaya adalah salah satu industri keripik buah yang sedang berkembang pesat di Kabupaten Malang. Selama ini, UD. Sabar jaya belum pernah melakukan pengukuran produktivitas. Perusahaan hanya melihat keuntungan dari hasil penjualan produksi sebagai ukuran produktivitas perusahaan. Oleh karena itu, UD. Sabar Jaya perlu melakukan pengukuran produktivitas. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis tingkat produktivitas parsial dan total serta memberikan usulan peningkatan produktivitas di UD. Sabar Jaya Malang. Penelitian ini menggunakan metode Marvin E. Mundel yang digunakan sebagai metode pengukuran produktivitas dengan menitikberatkan pada biaya produksi sebagai input dan produk yang dihasilkan sebagai output. Input terdiri dari biaya depresiasi mesin, material, tenaga kerja, maintenance mesin serta energi dan utiltas, sedangkan output adalah hasil produksi dan biaya penjualan keripik buah. Evaluasi serta peningkatan produktivitas di UD. Sabar Jaya untuk periode yang akan datang dapat dilakukan dengan alat bantu yaitu diagram sebab akibat. Dari diagram sebab akibat ini dapat memberikan analisis yang tepat dalam mengidentifikasikan penyebab-penyebab masalah produktivitas perusahaan sehingga untuk selanjutnya dapat diberikan pemecahan atas masalah yang terjadi. Dari pengukuran produktivitas didapatkan hasil indeks produktivitas parsial tertinggi yang dicapai oleh perusahaan pada periode pengukuran tahun 2012 hingga 2013 berturutturut adalah 127,43% di bulan Mei 2012 untuk depresiasi mesin, 329,79% di bulan Mei 2013 untuk material, 127,43% di bulan Mei 2013 untuk tenaga kerja, 171,54% di bulan November 2012 untuk maintenance mesin dan 142,23% di bulan Mei 2013 untuk energi dan utilitas. Sedangkan untuk indeks produktivitas terendah berturut-turut adalah 37,54% di bulan Juni 2013 untuk depresiasi mesin, 33,61% di bulan Desember 2013 untuk material, 37,54% di bulan Juni 2013 untuk tenaga kerja, 59,76% di bulan Mei 2012 untuk maintenance mesin, dan 41,89% di bulan Juni 2013 untuk energi dan utilitas. Kemudian indeks produktivitas total tertinggi dicapai pada bulan Mei 2013 sebesar 216,12% dan terendah pada bulan desember 2013 sebesar 43,71. Berdasarkan hasil pengukuran dan hasil evaluasi produktivitas di UD. Sabar Jaya, peningkatan produktivitas dapat dilakukan dengan cara perbaikan dari masing-masing input antara lain meningkatkan pemeliharaan dan perawatan terhadap mesin produksi, meningkatkan motivasi kerja serta pengawasan terhadap karyawan, meningkatkan kontrol terhadap material yang dikirim oleh supplier, dan lain sebagainya. Dari hasil evaluasi dan perbaikan tersebut diharapkan dapat meningkatkan produktivitas perusahaan secara kualitatif. Untuk penelitian selanjutnya agar melakukan pengukuran produktivitas dengan menggunakan metode lain (misalnya: Objective Matrix (Omax), American Productivity Center (APC) APC dan lain sebagainya) yang dapat memberikan masukan secara kuantitatif bagi perusahaan untuk meningkatkan produktivitas.

English Abstract

The development of fruit chips industry requires improving the competition power continuously. Competition between companies is measured from the level of productivity of the company. UD. Sabar Jaya is one of the fruit chips industry that is growing rapidly in Malang. UD. Sabar Jaya has not been taking measurements of productivity. Companies only measures of productivity based on profit. Therefore, UD. Sabar Jaya needs to take measurements of productivity. The aim of this research was to analyze the level of productivity as well as providing partial and total productivity increase in proposals in UD. Sabar Jaya Malang. Marvin E. Mundel method was used to measure of productivity by focusing on production costs as inputs and products as output. Input consists of machine depreciation costs, materials, labor, machine maintenance as well as energy and utilities and output is the result of production and cost of sales of fruit crisps. The productivity should be improved was with a tool that is a causal diagram. Causal diagram was used for improving productivity. From this causal diagram can provide precise analysis in identifying the causes of the problem so as to next the companys productivity can be given solution to the problem that occurred. The partial and total productivity were obtained from productivity measurements in period 2012 to 2013. The productivity measurement showed that the highest partial productivity index by the company during the period of measurements are respectively 127.43% in May 2012 for depreciation of machine, 329.79% in May 2013 for the material, 127.43% in May 2013 for labor, 171.54% in November 2012 for machine maintenance and 142.23% in May 2013 for the energy and utilities. The lowest productivity index are respectively 37.54% in June 2013 for depreciation of machine, 33.61% in December 2013 for the material, 37.54% in June 2013 for labor, 59.76% in May, 2012 for machine maintenance, and 41.89% in June 2013 for the energy and utilities. Then the highest total productivity index reached in May 2013 at 216.12% and the lowest was in December 2013 at 43.71. Based on the results of the measurement and evaluation of productivity at UD. Sabar Jaya increased productivity do by means of improvement of each input including increased maintenance and upkeep of the machinery of production, increase work motivation and supervision of employees, increasing control of the materials sent by the supplier, and others. From the evaluation and improvement is expected to increase the productivity qualitatively of the company. For the next do the measurement of productivity by using other methods (ex: Objective Matrix (Omax), the American Productivity Center (APC), and others) that can provide quantitative input for the company to increase productivity.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2014/396/051406426
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 15 Oct 2014 14:21
Last Modified: 10 Nov 2021 07:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149802
[thumbnail of SKRIPSI_Aprilia_Dian_Purwanti_105100701111030.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_Aprilia_Dian_Purwanti_105100701111030.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item