Analisis Pengendalian Mutu Dengan Menggunakan Metode Sqc (Statistical Quality Control) Dan Taguchi Pada Usaha Roti (Studi Kasus Ud. Sapta Bakery-Madiun)

AriantiSilvyEka (2012) Analisis Pengendalian Mutu Dengan Menggunakan Metode Sqc (Statistical Quality Control) Dan Taguchi Pada Usaha Roti (Studi Kasus Ud. Sapta Bakery-Madiun). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Roti Unyil merupakan salah satu jenis roti yang diproduksi oleh UD.Sapta Bakery Madiun. Roti ini berisi pisang dan coklat dengan berat standar yang ditetapkan oleh pemilik usaha yaitu 10 gram. Untuk menjaga kepercayaan konsumen, UD. Sapta Bakery perlu melakukan pengendalian mutu produk. Pengendalian mutu bertujuan untuk menjaga dan memperbaiki kualitas agar produk dapat dipertahankan. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis pengendalian mutu dengan menggunakan metode SQC (Statistical Quality Control) yaitu diagram Pareto, diagram sebab akibat dan peta ? dan R pada proses produksi, , mengidentifikasi faktor yang mempengaruhi jenis kecacatan yang paling dominan, serta melakukan upaya perbaikan mutu dengan menggunakan metode Taguchi terhadap variasi berat roti unyil. Manfaat penelitian ini untuk mengevaluasi kinerja kontrol proses produksi, sehingga menghasilkan produk yang berkualitas. Dari diagram Pareto dapat diketahui jenis kecacatan yang paling dominan adalah berat roti bervariasi sebesar 58,6%. Peta ? dan R menunjukkan bahwa berat roti unyil tidak terkendali yang ditunjukkan dengan nilai Cp 0,18, Cpk -0,10 serta Cpm 0,12. Sehingga perlu dilakukan perbaikan peta ? dan R dengan cara membuang sampel yang keluar dari batas kendali. Dari diagram sebab akibat dapat diketahui faktor yang mempengauhi berat roti bervariasi yaitu suhu, waktu penimbangan, ketrampilan, kelelahan dan ketelitian tenaga kerja. Upaya perbaikan mutu dilakukan dengan metode Taguchi, sehingga dapat diprediksi bahwa dengan menggunakan suhu 2000C pada proses pemanggangan selama 10 menit dan berat adonan 13 gram akan didapatkan berat roti setelah proses pemanggangan sebesar 10,0370 gram, dimana berat tersebut mendekati berat roti yang diinginkan yaitu 10 gram.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2012/246/051203796
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 24 Oct 2012 15:35
Last Modified: 21 Oct 2021 03:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149001
[thumbnail of silvy_eka_arianti-0811030074.pdf]
Preview
Text
silvy_eka_arianti-0811030074.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item