Analisa Kualitas Organoleptik, Fisik dan Kimia Sirup Biji Tamarillo : Pengaruh Jenis dan Konsentrasi Gula

Pastrantri, RiskeNindyaningDayu (2011) Analisa Kualitas Organoleptik, Fisik dan Kimia Sirup Biji Tamarillo : Pengaruh Jenis dan Konsentrasi Gula. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tamarillo (Cyphomandra betacea) merupakan buah yang memiliki kandungan senyawa antioksidan yang lengkap seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B6, senyawa karotenoid, antosianin dan serat. Sirup adalah larutan gula yang pekat. Produk sirup saat ini masih cenderung memakai bahan tambahan yang berasal dari bahan kimia seperti pewarna, pengawet dan pemanis buatan yang dapat menyebabkan kanker. Hal ini melatarbelakangi dibuatnya sirup biji tamarillo yang bebas akan tambahan bahan kimia. Salah satu caranya dengan memakai bahan pemanis alami berupa sukrosa dan gula kelapa. Kedua bahan pemanis ini dapat menggantikan peran bahan pengawet bila ditingkatkan konsentrasinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi yang tepat antara jenis gula sukrosa dan gula kelapa dan juga mengetahui pengaruh perlakuan jenis gula serta konsentrasinya terhadap sifat organoleptik pada sirup biji tamarillo. Metode yang dilakukan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) 2 faktorial, yaitu Jenis Gula (Sukrosa dan Sukrosa:Gula Kelapa (5:1)) dan Konsentrasi Gula (55%, 65%, 75%). Analisa yang dilakukan meliputi Viskositas, Total Padatan Terlarut (TPT), Total Gula, Antosianin dan Organoleptik (Warna, Aroma, Rasa) Berdasarkan hasil pengolahan data diperoleh bahwa hasil terbaik dari analisa organoleptik yang dilakukan oleh panelis ahli yaitu menggunakan perlakuan perbandingan penambahan sukrosa : gula kelapa (5:1) dengan konsentrasi 75%. Hasil analisa kimia dari perlakuan terbaik sesuai dengan SII dan produk sirup yang beredar dipasaran, dimana hasil yang diuji yaitu viskositas 1.8610 cps, total gula 65.63%, total padatan terlarut 59.5oBrix dan total antosianin 116.713 ppm.

English Abstract

Tamarillo (Cyphomandra betacea) is a fruit that contains a complete antioxidant compounds like vitamin A, vitamin C, vitamin B6, carotenoids compounds, anthocyanins and fiber. Syrup is a concentrated sugar solution. Product of syrup is still likely to use an additional materials derived from chemicals such as dyes, preservatives and artificial sweeteners which can cause cancer. This case is the background of making tamarillo syrup which is free from additional chemicals. One way to use a natural sweetener in the form of sucrose and coconut sugar. Both this sweetener can replace the role of preservatives when it’s concentration increased. This study aims to determine the appropriate concentration ratio between the sugars sucrose and coconut sugar, and also to find out the effect of treatment and type of sugar concentrations on the physical properties, chemical and organoleptic on tamarillo syrup. The method taken is randomized block design (RBD) 2 factorial, which is Type Sugar (sucrose and sucrose : coconut sugar (5:1) and the concentration of sugar (55%, 65%, 75%). The analysis conducted included Viscosity, TPT, Total Sugar, Anthocyanins and Organoleptic (color, smell, taste). Based on the results of processing data obtained that the best results of organoleptic analysis conducted by an expert panel which is using the comparison treatment addition of sucrose : coconut sugar (5:1) with concentration 75%. The results of chemical analysis from the best treatment in according to the SII and syrup products in the market, where the results of the test which is 1.8610 cps viscosity, total sugar 65.63%, TPT 59.5°Brix and total anthocyanins 116 713 ppm.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2011/144/051103199
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 14 Nov 2011 10:07
Last Modified: 21 Oct 2021 08:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/148594
[thumbnail of 051103199.pdf]
Preview
Text
051103199.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item