Anggraini, ShintaDewi (2011) Pengaruh Penambahan Konsentrasi Daun Pandan Wangi (Pandanus amaryllifolius Roxb.) dan Lama Pemanasannya pada Pembuatan Sirup Gula Kelapa Aroma Pandan : Kajian Konsentrasi dan Lama Pemanasan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Gula palma adalah semua gula yang dibuat dari bahan dasar nira tanaman palma ( aren, siwalan, kelapa dan nipah) baik dalam bentuk gula sirup, gula cetak, maupun gula semut. Tanaman palma yang paling banyak menghasilkan gula adalah tanaman kelapa sehingga masyarakat menyebutnya gula kelapa. Jawa Timur adalah 10 besar daerah penghasil tanaman ini dengan luas perkebunan sekitar 289.397 ha. Sentra produsen gula cetak kelapa menyebar hampir di seluruh kabupaten di Jawa Timur salah satunya kabupaten Blitar dengan luas 19.685 ha. Permasalahan kemudian yang dihadapi oleh para pengrajin gula cetak kelapa adalah pemanfaatan gula kelapa subgrade yang dihasilkan. Tujuan dari penelitian ini adalah pemanfaatan gula cetak kelapa subgrade menjadi sirup gula kelapa dengan aroma alami yaitu daun pandan wangi. Untuk itu diperlukan penelitian untuk menentukan konsentrasi dan lama pemanasannya serta mengetahui kualitas sirup yang dihasilkan. Penelitian dilaksanakan pada bulan Oktober sampai Desember 2010 di Laboratorium Teknologi Agrokimia, Jurusan Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Brawijaya. Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok Faktorial dengan 2 faktor, faktor pertama adalah massa pandan (M), faktor kedua adalah lama pemasakan (T). Pengujian terdiri dari uji fisik dan kimia yang meliputi total padatan terlarut (TPT), total gula, dan kadar abu. Sedangkan uji organoleptik meliputi aspek warna, aroma, dan rasa yang diuji oleh 5 panelis ahli. Hasil uji ini akan digunakan sebagai penentuan alternative terbaik. Analisa data menggunakan analisis ragam (ANOVA) selang kepercayaan 95% dan data hasil organoleptik dengan metode statistic Uji Friedman menggunakan software SPSS 15.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan alternatif terbaik pada perlakuan kadar pandan 10% dan lama pemanasannya 7,5 menit dengan nilai produk sebesar 1,43 (Indeks efektivitas). Sedangkan parameter produknya untuk TPT sebesar 73.5%, Total Gula 66.82%, Kadar Abu 2.39%. Hasil penilaian panelis untuk aspek warna sebesar 3,4 (netral), aspek aroma 3,6 (menyukai) dan aspek rasa sebesar 4 (menyukai). Jika dibandingkan dengan SII mutu sirup, semua hasil diatas telah memenuhi syarat mutu SII sirup.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2011/111/051102707 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian |
Depositing User: | Unnamed user with email heriprayitno@ub.ac.id |
Date Deposited: | 23 Aug 2011 09:23 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 07:01 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/148558 |
![]() |
Text
051102707.pdf Download (2MB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_lightbox)
lightbox.jpg Download (32kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_preview)
preview.jpg Download (13kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_medium)
medium.jpg Download (3kB) |
![]() |
Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_small)
small.jpg Download (1kB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |