Pengaruh Penggunaan Kalium Permanganat (KMnO4) terhadap Mutu Buah Pisang Kepok Selama Proses penyimpanan

AgusSantoso (2010) Pengaruh Penggunaan Kalium Permanganat (KMnO4) terhadap Mutu Buah Pisang Kepok Selama Proses penyimpanan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Potensi pengembangan buah-buahan di indonesia sangat besar. Keanekaragaman varietas dan didukung oleh iklim yang sesuai untuk buah-buahan tropika akan menghasilkan berbagai buah-buahan yang sangat bervariasi dan menarik. Metode pada penelitian ini menggunakan metode eksperimentasi, yaitu melakukan percobaan secara langsung dengan dua faktor. Faktor pertama adalah jumlah KMnO 4 yaitu 0.5 gram, 1 gram, 1.5 gram. Sedangkan faktor kedua adalah bahan pembungkus yaitu plastik jenis polietilen, dan plastik jenis polipropilen. Setiap perlakuan diulang tiga kali. Parameter yang digunakan dalam penelitian ini adalah, laju respirasi pisang, susut berat pisang, perubahan kadar air pisang, tekstur pisang, uji organoleptik meliputi tekstur, warna, rasa, dan umur simpan Berdasarkan penelitian didapatkan hasil sebagai berikut: laju respirasi terbesar terdapat pada perlakuan PE KMnO4 0.5 gr sebesar 0.62856 mg.O2/jam.kg. Susut berat per hari terendah terdapat pada perlakuan PE KMnO4 1 gr sebesar 0.534 %. kadar air pisang berkisar antara 73.59% sampai 77.02%. Nilai tekstur tertinggi terdapat pada pisang dengan perlakuan PE, KMnO4 1 gr dan PE, KMnO4 1.5 gr yaitu sebesar 0.0015 mm/gr.s. Faktor yang menentukan perubahan tekstur pisang selama penyimpanannya karena perbedaan tingkat kekerasan pada awal penyimpanan, tingkat kematangan, ukuran, terjadinya memar yang tidak terlihat pada awal penyimpanan, serta kondisi ruang simpannya baik itu kelembaban, maupun suhu yang berubah-ubah setiap harinya. Untuk uji organoleptik para panelis mendeskripsikan bahwa buah pisang agar diterima oleh konsumen parameter yang harus diutamakan adalah rasa menempati urutan penting dalam pemilihan konsumen dengan skor 2.492, kemudian berturut-turut terhadap, tekstur dengan skor 1.717, dan warna sebagai parameter yang terakhir dengan skor 1.5. Dari perhitungan didapat umur simpan pisang pada perlakuan kontrol adalah 5 hari, PE, KMnO4 0.5 gr 121 hari. PE, KMnO4 1 gr 63 hari. PE, KMnO4 1.5 gr 55 hari. PP, KMnO4 1 gr 145 hari. PP, KMnO4 1 gr 44 hari. dan PP, KMnO4 1.5 gr 47 hari.

English Abstract

The potential develpment of fruits in Indonesia is very big. The support of variety with suitable climate for tropical fruits will be produce many variation and interisting fuits. This research conducted with experiment method, that is direct experiment with two factor. The first used 3 doses of potassium permanganate (0.5 gram, 1 gram, 1.5 gram). Factor two is wrapping, this is polyethylen (PE), and polypropylene (PP). Frequntly on each treatment is three. Parameter on this research is respiration rate, less weight, dry measure, hardness, organoleptic test i.e. hardness by masaged, color, taste, and self life. From research result got the kepok banana’s biggest respiration rate value on treatment PE KMnO 4 0.5 gr is 0.62856 mg.O2/jam.kg. Lower less weight every day on treatment PE KMnO4 1 gr is 0.534 %. Dry measure range from 73.59% up to 77.02%. Biggest hareness value on treatment PE, KMnO4 1 gr and PE, KMnO4 1.5 gr is 0.0015 mm/gr.s. The factor are influence hardness during storage is difference hardness on early storage, maturity, shape, hide bruised on early storage, space storage condition is humidity, changes temprature on every day. For organoleptic test pannelis describe, the bananas can be consumtion key indicator is taste with score 2.492, hardness with score 1.717, and color with score 1.5. The self life of bananas on control tretment is 5 days, PE, KMnO4 0.5 gr 121 days. PE, KMnO4 1 gr 63 days. PE, KMnO4 1.5 gr 55 days. PP, KMnO4 1 gr 145 days. PP, KMnO4 1 gr 44 days. and PP, KMnO4 1.5 gr 47 days.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2010/49/051000918
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 31 Mar 2010 09:27
Last Modified: 06 Nov 2019 08:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/148517
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item