Persepsi Masyarakat terhadap Kawasan Stadion Kanjuruhan sebagai Ruang Terbuka Publik di Perkotaan Kepanjen

Fauza, Muhammad Dzakir (2017) Persepsi Masyarakat terhadap Kawasan Stadion Kanjuruhan sebagai Ruang Terbuka Publik di Perkotaan Kepanjen. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kota merupakan ruang atau tempat yang memungkinkan segala perilaku dan perubahan budaya terjadi secara cepat, dimana segala bentuk fasilitas umum dan sosial tersedia untuk memenuhi gaya hidup masyarakatnya. Keberadaan mall, bioskop, tempat rekreasi, cafe dan pusat-pusat hiburan serta ruang terbuka menjadi ruang publik yang memungkinkan segala proses interaksi masyarakat dapat terjadi. Apapun bentuk dari ruang publik tersebut setidaknya harus memenuhi persyaratan untuk dapat memfasilitasi warga dalam beraktivitas, beraspirasi hingga memberikan rasa kepemilikan (sense of belonging) terhadap ruang publik tersebut sebagai salah satu identitas kota. Ruang publik yang menarik akan selalu dikunjungi dan bebas diakses oleh masyarakat dari berbagai kalangan. Perkotaan Kepanjen merupakan Ibukota Kabupaten Malang yang mengalami peningkatan fungsi lahan terbangun, sehingga diperlukan ruang terbuka publik yang memadai untuk mencapai perkembangan dan pertumbuhan kota yang seimbang. Saat ini Perkotaan Kepanjen hanya memiliki total 10% RTH yang terbagi dala RTH Publik dan RTH Privat. Kawasan Stadion Kanjuruhan merupakan salah satu ruang terbupa publik di Perkotaan Kepanjen. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui persepsi masyarakat terhadap kualitas pelayanan Kawasan Stadion Kanjuruhan sebagai ruang terbuka publik di Perkotaan Kepanjen. Kemudian akan digunakan untuk merumuskan konsep pengembangan Kawasan Stadion Kanjuruhan. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif untuk menggambarkan karakteristik fisik dan karakteristik masyarakat Kawasan Stadion Kanjuruhan. Identifikasi tatanan fisik kawasan dilakukan pada beberapa komponen ruang terbuka publik dengan menggunakan analisis fisik kawasan yaitu pada elemen lansekap ruang terbuka publik meliputi elemen lunak dan elemen keras, fasilitas penunjang. Identifikasi karakteristik masyarakat meliputi aktivitas bentuk kegiatan di Kawasan Stadion Kanjuruhan dengan menggunakan analisis nonfisik kawasan meliputi beberapa jenis yaitu identifikasi terhadap karakteristik pengunjung, pengguna dan pengelolaberdasar jumlah, jenis kelamin, usia, tingkat pendidikan serta pekerjaan dan identifikasi terhadap aktivitas dan bentuk kegiatan di Kawasan Stadion Kanjuruhan meliputi Analisis Faktor bertujuan untuk mereduksi 32 atribut yang berasal dari diagram place. Input dari analisis faktor adalah data primer tingkat kepuasan dan kepentingan masyarakat dan dihasilkan 6 atribut, 6 atribut inilah yang menjadi input dari Model Kano . Analisis selanjutnya yaitu menggunakan Model Kano yang bertujuan untuk mengkategorikan atribut-atribut yang telah direduksi dan dihasilkan urutan prioritasnya adalah X31 (harmonisasi), X13 (kebersihan), X10 (keamanan), X2 (keaktifan), X5 (peningkatan ekonomi) dan X16 (ketersediaan tempat duduk). Berdasarkan hal tersebiut akan disusun konsep pengembangan kawasan yang bertujuan sebagai arahan penataan kawasan berdasarkan standar dan hasil analisis pada elemen lansekap kawasan. Konsep pengembangannya adalah peningkatan secara fisik, pengembangan managemen pengelolaan dan peningkatan ekonomi kawasan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2017/335/051703743
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 19 May 2017 09:00
Last Modified: 23 Oct 2021 23:59
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/145564
[thumbnail of 051703743-full_text.pdf]
Preview
Text
051703743-full_text.pdf

Download (7MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item