Pengaruh Aksesibilitas Terhadap Penentuan Harga Lahan Perumahan Formal di Kota Malang,

Prasetio, WahyuDwi (2016) Pengaruh Aksesibilitas Terhadap Penentuan Harga Lahan Perumahan Formal di Kota Malang,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Laju pertumbuhan penduduk yang tinggi dalam suatu kota akan mempengaruhi permintaan pembangunan perumahan. Seiring dengan semakin meningkatnya permintaan perumahan, maka semakin meningkat pula kebutuhan akan lahan untuk pembangunan perumahan. Hal ini berlawanan dengan ketersediaan lahan yang ada. Sehingga pembangunan perumahan yang awalnya berada di pusat kota akan semakin bergeser menuju pinggiran kota akibat semakin sedikitnya ketersediaan lahan di area pusat kota. Jika ditinjau dari segi aksesibilitas, daerah pinggiran kota tentu saja memiliki akses yang cukup sulit untuk menuju pusat kegiatan yang ada di pusat kota. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi harga lahan perumahan yang berada di pinggiran kota. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh aksesibilitas lokasi dalam penentuan harga lahan perumahan formal di Kota Malang dengan mengetahui hubungan tingkat aksesibilitas perumahan formal di Kota Malang menuju pusat Kota Malang yang berada di Kecamatan Klojen terhadap harga lahan perumahan formal. Penelitian ini mencoba menganalisis pola hubungan antara variabel aksesibilitas dengan harga lahan perumahan formal di Kota Malang. Analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda, untuk mengetahui besarnya pengaruh variabel aksesibilitas terhadap penentuan harga lahan perumahan Formal di Kota Malang. Hasilnya menunjukkan bahwa variabel aksesibilitas memiliki pengaruh terhadap penentuan harga lahan perumahan formal di Kota Malang. Aspek yang paling mempengaruhi harga lahan perumahan formal di Kota Malang adalah jarak ke pusat kota dan waktu tempuh menuju pusat kota, yang berarti bahwa semakin jauh dan semakin lama waktu tempuh lokasi lahan perumahan dari pusat kota maka akan semakin rendah harga lahan perumahan formal tersebut.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/235/051601944
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 23 Mar 2016 14:46
Last Modified: 22 Oct 2021 02:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144410
[thumbnail of 9._BAB_II.pdf]
Preview
Text
9._BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 8._BAB_I.pdf]
Preview
Text
8._BAB_I.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 10._BAB_III.pdf]
Preview
Text
10._BAB_III.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 11._BAB_IV.pdf]
Preview
Text
11._BAB_IV.pdf

Download (8MB) | Preview
[thumbnail of 13._DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
13._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 12._BAB_V.pdf]
Preview
Text
12._BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 1._Cover.pdf]
Preview
Text
1._Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2._Lembar_Persetujuan.pdf]
Preview
Text
2._Lembar_Persetujuan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 3._Surat_Pernyataan_Orisinalitas_Skripsi.pdf]
Preview
Text
3._Surat_Pernyataan_Orisinalitas_Skripsi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 5._RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
5._RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 6._Pengantar.pdf]
Preview
Text
6._Pengantar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 7._Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
7._Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item