Karakteristik Pembakaran Minyak Nabati Pada Perfotared Burner

Nawfal, Faris Maulidian (2014) Karakteristik Pembakaran Minyak Nabati Pada Perfotared Burner. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Industri menghadapi tantangan baru setiap hari dalam rangka meningkatkan efisiensi peralatan pembakaran dan juga mengurangi dampak lingkungan. Selain mengembangkan desain baru dan konsep baru pembakaran, pemantauan terus menerus dan optimalisasi api, yang merupakan inti dari setiap proses pembakaran muncul sebagai alat utama untuk mencapai tuntutan tersebut. Salah satu darinya adalah penelitian mengenai kecepatan api laminer. Kecepatan pembakaran laminer umumnya diukur dengan menggunakan bunsen burner, namun telah banyak dilakukan pengukuran kecepatan pembakaran laminer dengan perforated burner dengan persamaan bunsen burner. Untuk itu dibutuhkan suatu penelitian yang meyakinkan bahwa persamaan tersebut dapat diterapkan pada perforated burner atau tidak. Perforated burner divariasikan bahan bakar minyak nabati untuk kemudian dicari pengaruhnya terhadap karakteristik api yang dihasilkan. Dengan menggunakan minyak nabati sebagai bahan bakar dilakukan penelitian mengenai karakteristk api meliputi kecepatan pembakaran laminer, tinggi api dan pola api. Data visualisasi api diambil menggunakan kamera dengan memvariasikan equivalence ratio. Minyak Jarak Dengan variasi equivalence ratio 0.86, 1.04, 1.3, 1.73 pada Bunsen burner memiliki nilai kecepatan pembakaran laminar dari ratio 1.04 sampai 1.73 secara berurutan sebesar 4.919, 3.470, 2.488 cm/s dan mengalami blow off pada equivalence ratio 0.86, pada Perforated burner memiliki nilai kecepatan pembakaran laminar dari ratio 0.86 sampai 1.73 secara berurutan sebesar 8.109, 5.863, 3.938, 2.607 cm/s Pada tinggi api variasi Equivalence Ratio yaitu 0.86, 1.04, 1.3, 1.73 pada Bunsen burner memiliki nilai tinggi api dari ratio 1.04 sampai 1.73 secara berurutan sebesar 27.40, 39.47, 39.83 mm, dan mengalami blow off pada equivalence ratio 0.86, pada Perforated burner memiliki nilai tinggi api dari ratio 0.86 sampai 1.73 secara berurutan sebesar 32.35, 35.63, 35.89, 40.25 mm. Minyak Kelapa pada equivalence ratio 0.85, 1.0, 1.2, 1.5, 2.0 pada Bunsen burner memiliki nilai kecepatan pembakaran laminar dari ratio 0.85 sampai 2.0 secara berurutan sebesar 7.15, 5.2, 4.73, 3.63, 2.49 cm/s dan, pada Perforated burner memiliki nilai kecepatan pembakaran laminar dari ratio 0.85 sampai 2.0 secara berurutan sebesar 10.42, 6.14, 4.73, 3.0, 1.89 cm/s. Pada Tinggi api Equivalence Ratio 0.85, 1.0, 1.2, 1.5, 2.0 pada Bunsen burner memiliki nilai tinggi api ratio 0.85 sampai 2.0 secara berurutan sebesar 35.65, 42.37, 43.94, 46.06, 54.19 mm dan, pada Perforated burner memiliki nilai tinggi api dari ratio 0.85 sampai 2.0 secara berurutan sebesar 26.29, 29.8, 35.55, 48.08, 53.29 mm. Minyak Biji Kapas pada variasi equivalence ratio 0.9, 1.08, 1.35, 1.80 pada Bunsen burner memiliki nilai kecepatan pembakaran laminar dari ratio 0.9 sampai 1.80 secara berurutan sebesar 7.04, 4.74, 3.32, 2.85 cm/s dan pada Perforated burner memiliki nilai kecepatan pembakaran laminar dari ratio 0.9 sampai 1.80 secara berurutan sebesar 8.95, 5.69, 3.95, 2.50 cm/s. Pada tinggi api equivalence ratio 0.9, 1.08, 1.35, 1.80 pada Bunsen burner memiliki nilai tinggi api dari ratio 0.9 sampai 1.80 secara berurutan sebesar 33.55, 47.44, 61.13, 64.48 mm dan pada Perforated burner memiliki nilai tinggi api dari ratio 0.9 sampai 1.80 secara berurutan sebesar 27.71, 35.94, 38.58, 54.70 mm.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2014/512/051405277
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 28 Aug 2014 09:35
Last Modified: 23 Nov 2021 07:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/142821
[thumbnail of Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_Skripsi.pdf]
Preview
Text
Lampiran_Skripsi.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Ringkasan.pdf]
Preview
Text
Ringkasan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Skripsi.pdf]
Preview
Text
Skripsi.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 1._Cover_&_Approval_Paper.pdf]
Preview
Text
1._Cover_&_Approval_Paper.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2._Foreword,_Table_of_Contents,_Images,_and_Tables..pdf]
Preview
Text
2._Foreword,_Table_of_Contents,_Images,_and_Tables..pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item