Pengaruh Besar Arus Listrik dan Waktu Pengelasan Terhadap Kekuatan Tarik dan Ketahanan Korosi Hasil Pengelasan Titik Pada Sambungan Baja SS400 dengan SUS304”.

Hendriyatmoko, Erick (2011) Pengaruh Besar Arus Listrik dan Waktu Pengelasan Terhadap Kekuatan Tarik dan Ketahanan Korosi Hasil Pengelasan Titik Pada Sambungan Baja SS400 dengan SUS304”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu proses penyambungan logam yang sering digunakan adalah proses pengelasan. Las titik merupakan salah satu proses penyambungan logam yang sering digunakan di dunia industri manufaktur dan otomotif. Didunia industri manufaktur dan otomotif las titik biasanya digunakan untuk mengelas sambungan baja tidak sejenis ( dissimilar welding ). Hal ini digunakan karena las titik bentuk sambungannya lebih rapi, prosesnya cepat, sambungannya lebih hemat dan rapat, serta biayanya lebih murah dibandingkan pengelasan-pengelasan lainnya. Pada penelitian ini digunakan variasi besar arus listrik sebesar 7.5kA, 8kA, 8.5kA, 9kA sedangkan waktu pengelasan yang digunakan sebesar 0.40s, 0.50s dan 0.60s. Pada penelitian ini ingin mengetahui pengaruh besar arus listrik dan waktu pengelasan terhadap kekuatan tarik dan ketahanan korosi hasil pengelasan baja SS400 dengan SUS304. Pengujian tarik menggunakan alat uji tarik dengan merek hydro servo pulser , sedangkan pengujian korosi menggunakan alat potensiostat edaq EA161. Pada hasil penelitian didapatkan kekuatan tarik rata-rata tertinggi ada pada perlakuan 9kA-0.40s yaitu sebesar 521.43MPa, sedangkan kekuatan tarik rata-rata terendah ada pada perlakuan 7.5kA-0.60s yaitu sebesar 161.02MPa. Pada pengujian korosi, ketahanan korosi tertinggi didapatkan pada perlakuan 8.5kA-0.40s yaitu sebesar 7.82mili inch/year, sedangkan ketahanan korosi terendah didapatkan pada perlakuan 7.5kA-0.50s yaitu sebesar 4.79mili inch/year.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2011/541/ 051104837
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 20 Feb 2012 10:52
Last Modified: 20 Feb 2012 10:52
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/141043
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item