Analisis Pengaruh Penggunaan Teknik Linear Quadratic Regulator Pada Power Control CDMA”

TulusBasukiWidagdo (2009) Analisis Pengaruh Penggunaan Teknik Linear Quadratic Regulator Pada Power Control CDMA”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam sistem CDMA dikenal proses power control (kontrol daya) yang bekerja mengatu daya pancar baik uplink maupun downlink. Power control sangat dipelukan dalam sistem CDMA karena dalam sistem ini setiap user menggunakan fekuensi yang sama sehingga saling menginteferrensi satu sama lain. Dalam makalah ini dibahas pengaturan daya pancar uplink dengan menggunakan teknik Linear Quadratic Regulator (LQR) dengan mengasumsi nilai CIR awal dan Pathloss masing-masing user dengan Distribusi Gauss. Dalam simulasi pada yang telah dilakukan, didapatkan nilai CIR yang masih dalam batas threshold yakni 7 dB dengan standar deviasi yang diijinkan adalah maksimum sebesar 2.5 dB atau dalam prrosentase perbandingan adalah 35,71% hanya pada user 1 dan 2. Sedangkan pada user 3 sampai dengan user 16 didapatkan nilai CIR diluar batas threshold dan deviasi, sehingga nilai outage probability-nya tidak sesuai yang diharapkan yaitu dalam range mendekati threshold yaitu zero outage probability (0%) atau maksimum 35,71%. Hal ini disesbabkan estimasi pergerakan user menggunakan distribusi gauss memiliki kecepatan perpindahan yang sangat ekstrem, yang berakibat pada tingginya pathloss. Secara umum teknik Linear Quadratic Regulator (LQR) dalam penggunaannya untuk pengaturan daya pancar dalam sistem CDMA dengan simulasi yang telah dilakukan tidak sesuai dengan target yaitu nilai CIR sebesar 7 dB dengan deviasi 2,5 dB atau outage probability maksimum 35,71%. Disebabkan nilai pathloss setiap user bernilai tinggi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2009/458/050903050
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 18 Nov 2009 12:32
Last Modified: 19 Oct 2021 20:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/140052
[thumbnail of 050903050.pdf]
Preview
Text
050903050.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item