Sistem Pengendalian Suhu dan Kelembaban Pada Prototype Alat Pengering Benih Kedelai Menggunakan PLC.

AdityaFebiarizky (2009) Sistem Pengendalian Suhu dan Kelembaban Pada Prototype Alat Pengering Benih Kedelai Menggunakan PLC. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penggunaan PLC (Programmable Logic Controller) yang semakin luas terutama dalam bidang industri dalam proses otomatisasinya, mengakibatkan banyak sekali proses produksi yang semakin dipermudah. Dan tak jarang pula PLC dipergunakan karena merupakan controller yang aplikatif dan karena sifatnya yang tahan lama(mampu bertahan pada suhu yang tinggi dan kelembapan yang rendah) , mudah dalam interfacing , kecepatan proses tinggi dan penggunaannya. Dalam skripsi ini PLC digunakan dalam industri pertanian yang pengaplikasiannya dimanfaatkan untuk proses agroindustri. Yaitu sebagai kontroller otomatis dalam alat pengering benih kedelai tipe rak (tray). Masukan dari PLC ini terdiri sensor suhu,dan sensor kelembaban. Sistem perancangan menggunakan masukan sensor analog sehingga PLC diposisikan untuk dapat membaca masukan data analog. Dalam perancangan ini memanfaatkan piranti ADC sebagai pengkonversi data analog menjadi data digital. Masing-masing sensor memiliki set point pengukuran pada suhu 39 0 C dan kelembaban 35%. Nilai suhu dan kelembaban tersebut menyesuaikan dengan kebutuhan nilai suhu dan kelembaban udara yang dibutuhkan pada proses pengeringan benih kedelai.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2008/78/050900764
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 17 Mar 2009 09:31
Last Modified: 17 Mar 2009 09:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139623
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item