Pusat Perawatan Penderita HIV/AIDS di Batu

AnissaWirandini (2007) Pusat Perawatan Penderita HIV/AIDS di Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome), penyakit berkuranganya kekebalan tubuh, hingga kini menjadi issue menakutkan bagi sebagian besar masyarakat di seluruh dunia. Namun demikian, dari data yang diperoleh, jumlah pengidap HIV/AIDS di dunia terus mengalami peningkatan. Fenomena ini terjadi tidak terkecuali di Indonesia, lebih khususnya di Malang Raya. Tingginya jumlah pengidap HIV/AIDS di Malang Raya tampaknya tidak diikuti dengan ketersediaan tempat atau wadah bagi perawatan para penderita HIV/AIDS yang memadai serta memperhatikan kualitas rancangan arsitektural ruang perawatan yang dapat berpengaruh pada psikologis penderita. Aspek psikologis sangat penting untuk diperhatikan karena umumnya penderita mengalami tekanan mental yang berat akibat stigma negatif yang ditujukan padanya. Suasana lingkungan dimana seorang pasien dirawat berpengaruh besar pada kondisi psikologisnya. Suasana seperti di rumah sakit seringkali justru membuat si pasien lebih tertekan. Demikian pula, kualitas view yang ditangkap seseorang, khususnya pasien rawat inap, berperan penting dalam mempengaruhi mood, yang selanjutnya berpengaruh pula pada kondisi psikologisnya. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, rancangan area rawat inap bagi pasien penderita HIV/AIDS perlu dirancang sedemikian rupa sehingga mampu menghadirkan suasana yang nyaman dan positif serta dapat menghadirkan view yang berkualitas bagi pasien. Perancangan tatanan massa menjadi salah satu cara dalam usaha menghadirkan view ruang luar ke dalam ruang perawatan. Sedangkan suasana yang nyaman dapat diperoleh melalui rancangan massa bangunan rawat inap itu sendiri, baik dalam segi interior maupun eksterior.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2008/33/050800395
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 690 Construction of buildings
Divisions: Fakultas Teknik > Arsitektur
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 21 Feb 2008 10:26
Last Modified: 21 Feb 2008 10:26
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139178
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item