Pengaruh Penambahan Tepung Bawang Putih (Allium Sativum L) Sebagai Feed Additive Alami Dalam Pakan Terhadap Konsumsi Pakan Produksi Telur Dan Konversi Pakan Pada Burung Puyuh (Coturnix-Coturnix Japo

Setiawan, FrandiEka (2016) Pengaruh Penambahan Tepung Bawang Putih (Allium Sativum L) Sebagai Feed Additive Alami Dalam Pakan Terhadap Konsumsi Pakan Produksi Telur Dan Konversi Pakan Pada Burung Puyuh (Coturnix-Coturnix Japo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dilaksanakan di peternakan rakyat milik Bapak Syamsudin yang berlokasi di Desa Ampeldento, Kecamatan Karang ploso, Kabupaten Malang.Penelitian ini dilakukan tanggal 12 Juni sampai 18 Juli 2015.Analisis proksimat tepung bawang putih di lakukan di Laboratorium Pengujian dan Keamanan Pangan Fakultas Teknologi Hasil Pertanian Universitas Brawijaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahhui tingkat penggunaan tepung bawang putih yang tepat sebagai pakan tambahan terhadap performa produksi pada ternak puyuh yang meliputi konsumsi pakan, produksi telur, dan konversi pakan. Penelitian ini bermanfaat sebagai bahan informasi tentang tingkat penggunaan tepung bawang putih terhadap performa produksi pada ternak puyuh yang meliputi konsumsi pakan, produksi telur, dan konversi pakan yang selanjutnya dapat digunakan sebagai acuan penggunaan tepung bawang putih sebagai pakan puyuh. viii Materi yang digunakan adalah 240 ekor burung puyuh betina dengan jenis Coturnix-coturnix japonica yang berumur 56 hari. Metode penelitian yag digunakan adalah percobaan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 6 ulangan. Apabila terdapat pengaruh yang nyata maka dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan’s. Setiap ulangan terdiri dari 10 ekor burung puyuh. Perlakuan yang diberikan dalam penelitian ini yaitu tepung bawang putih P0 (Kontrol), P1 (Pakan Basal + 0,6% Tepung Bawang Putih), P2 (Pakan Basal + 0,8% Tepung Bawang Putih), P3 (Pakan Basal + 1% Tepung Bawang Putih). Variabel penelitian meliputi konsumsi pakan, produksi telur (HDP), konversi pakan. Hasil penelitian menunjubahwa penambahan tepung bawang putih dalam pakan burung puyuh memberikan pengaruh yang tidak nyata (P<0,05) terhadap konsumsi pakan, dengan nilai rataan: P0 (20,73±0,38)g, P1 (21,02±0,34)g, P2 (21,11±0,31)g dan P3 (21,05±0,31)g , dan konversi pakan dengan nilai rataan: P0 (1,96±0,06), P1 (2,01±0,07), P2 (1,99±0,06)%, P3 (1,98±0,07)%, serta memberikan pengaruh yang nyata (P<0,05) terhadap produksi telur (HDP): P0 (60,45±5,66b)%, P1 (51,32±5,40a)%, P2 (55,23±5,13ab)%, P3 (55,18±3,60ab)%. Penambahan tepung bawang putih dalam pakan burung puyuh memberikan pengaruh yang nyata terhadap produksi telur (P<0,05) dikarenakan kandungan protein pada pakan tanpa perlakuan atau P0 lebih tinggi dibandingkan dengan pakan yang diberi perlakuan tepung bawang putih. ix Kesimpulan hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan tepung bawang putih tidak dapat meningkatkan produksi telur (HDP), meningkatkan konsumsi pakan namun dapat menurunkan konversi pakan. Saran perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai taraf penambahan tepung bawang putih yang tepat agar tepung bawang putih dapat dimanfaatkan sebagai additive pakan tambahan pada pakan puyuh.

English Abstract

This research was conducted for four weeks from 12nd until July 18th 2015. This study aimed to determine the effect of addition garlic powder on quail’s diet. The variables of this research were consumption, eggs production and feed conversion ratio. The materials of this research were 240 quails 56 days old which divided into 4 treatmens and 6 replications, each replications contained 10 quails. Data collection include feed consumption, egg production, and feed conversion ratio. The treatments were without additional garlic meal (P0), feed with 0,6% garlic meal addition (P1), feed with 0,8% garlic meal (P2) and feed with 1% garlic meal additional (P3). Data were analyzed by analysis of variance (ANOVA) and followed by Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) when the result were significant. This reseacrh showed that significant unfluenced (P<0,05) on hen day production (HDP), and there is no significant influenced on feed consumption and feed conversion ratio. The result of this reseacrh were the addition of garlic meal on quail’s diet can not decrease feed vi consumtion, and can not increase hen day production, but addition of garlic meal can decrease feed conversion ratio.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2016/401/051701893
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 21 Feb 2017 10:20
Last Modified: 20 Oct 2021 08:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/138034
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of abstrak_dan_ringkasan.pdf]
Preview
Text
abstrak_dan_ringkasan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_benar.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_benar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_IS1_benar.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_IS1_benar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Jurnal_Frandi(2).pdf]
Preview
Text
Jurnal_Frandi(2).pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item