Pengaruh Kemasan Dan Waktu Simpan Terhadap Kualitas Fisik Daging Broiler

Irawan, Alan (2016) Pengaruh Kemasan Dan Waktu Simpan Terhadap Kualitas Fisik Daging Broiler. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2013 sampai Januari 2014 di Laboratorium Laboratorium Teknologi Hasil Ternak (THT) Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Tujuan pada penelitian adalah untuk untuk mengetahui pengaruh kemasan dan waktu simpan terhadap kualitas daging broiler. Penelitian ini diharapkan berguna sebagai sumber informasi dalam peningkatan daya simpan serta pertimbangan bagi produsen untuk peningkatan kualitas daging ayam. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah daging broiler, natrium kolrida (NaCl) dan plastik polyethylene (PE). Metode penelitian adalah eksperimental dan pengolahan data menggunakan Rancangan Acak Lengkap pola tersarang dengan 2 faktor perlakuan yaitu kemasan dan waktu penyimpanan. Variabel yang diamati adalah kadar pH, aktivitas air (Aw) dan water holding capacity (WHC). Analisis viii data menggunakan analisis ragam, dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil (BNT) untuk pengamatan yang menunjukkan perbedaan pengaruh. Hasil analisis ragam memperlihatkan bahwa perlakuan waktu simpan tidak berbeda nyata (P>0,05) tetapi kemasan berbeda sangat nyata (P<0,01) terhadap penurunan pH daging dan hasil uji BNT menunjukkan pH terendah pada perlakuan P2 sebesar 5,78±0,05. Sedangkan Hasil analisis ragam pada Aw dan WHC memperlihatkan, bahwa perlakuan kemasan dan waktu simpan tidak berbeda nyata (P>0,05) pada daging broiler. Penambahan NaCl 2% dengan pembungkus plastik PE secara numerik dapat menurunkan berdasarkan nilai pH, aktifitas air (Aw) dan WHC. Disarankan disarankan untuk menggunakan garam dan plastik PE dalam proses penyimpanan daging ayam sehingga kerusakan dapat berkurang.

English Abstract

This research was conducted to know the effect of packaging and storage in to the quality in broiler meat. The material of this research were broiler meet, natrium kolrida (NaCl), and plastic polyethylene (PE). Method of the research was experimented and for data proceed used Completely Randomized Design with nested pattern. Variabels measured wase pH, water activity (Aw) and water holding capacity (WHC). The data were analyzed by analysis of variance (ANOVA) and if there was a difference between the effect of treatment, estimated by Least Significant Difference Test. And the result showed that storage in treatment was not significant (P>0.05) but the packaging gave highly significant difference effect (P<0.01) on pH broiler meat. Packaging and storage in was not significant effect (P>0.05) on Aw and WHC. The research showed that the addition 2% sodium chloride (NaCl) with PE plastic can decrease based on numerically the value on pH, Aw and WHC.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2016/315/ 051610243
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 12 Oct 2016 11:24
Last Modified: 12 Oct 2016 11:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/137938
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item