Pengaruh Penggantian Jagung Dengan Bungkil Inti Sawit Terhadap Kualitas Karkas Ayam Pedaging

Choiriyah, Binti (2016) Pengaruh Penggantian Jagung Dengan Bungkil Inti Sawit Terhadap Kualitas Karkas Ayam Pedaging. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 19 Februari sampai 25 Maret 2016 di Laboratorium Lapang Universitas Brawijaya yang berlokasi di Jalan Apel, Dusun Semanding, Desa Sumber Sekar, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh peng-gantian jagung dengan bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim dan bungkil inti sawit dengan penambahan enzim terhadap kualitas karkas ayam pedaging yang meliputi lemak abdominal, daya ikat air (WHC), keempukan (Tenderness), dan kadar kolesterol daging ayam. Manfaat penelitian ini adalah memberikan informasi dan mengetahui pengaruh penggantian jagung dengan bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim dan bungkil inti sawit dengan penambahan enzim terhadap kualitas karkas yang meliputi lemak abdominal, WHC, keempukan, dan kadar kolesterol daging ayam. viii Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 240 ekor ayam pedaging produksi CHAROEN POKPHAND dengan kode CP707. Metode yang digunakan adalah penelitian lapang dengan pola tersarang dalam Rancangan Acak Lengap (RAL) yang terdiri dari 2 faktor, yaitu faktor jenis bungkil inti sawit yaitu bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim dan dengan penambahan enzim, serta faktor level pemberian bungkil inti sawit yang terdiri dari 5 perlakuan yaitu level 0% (L0), 12,5% (L1), 25% (L2), 37,5% (L3), dan 50%(L4). Masing-masing diulang sebanyak 3 kali dengan jumlah ternak pada setiap ulangan sebanyak 8 ekor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian perlakuan penggunaan bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim maupun bungkil inti sawit dengan penambahan enzim tidak memberikan pengaruh yang nyata (P>0,05) terhadap lemak abdominal dan daya ikat air (WHC) daging ayam, namun memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) terhadap keempukan dan kadar kolesterol daging ayam, sedangkan pemberian level yang berbeda pada bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim maupun bungkil inti sawit denga penambahan enzim tidak memberikan pengaruh yang nyata (P>0,05) terhadap lemak abdominal, WHC, dan kadar kolesterol daging ayam, namun memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) terhadap keempukan daging ayam. Rata-rata setiap perlakuan bungkil inti sawit tanpa penambah-an enzim untuk lemak abdominal yaitu L0 (2,819 ± 0,438), L1 (3,087±0,077), L2 (1,047±0,220), L3 (2,371 ± 0,871), L4 (1,694±0,863)%. Bungkil inti sawit dengan penambahan enzim yaitu L0 (2,071±0,512), L1 (2,122±0,343), L2 (2,293± 0,159), L3 (1,351±0,388), L4 (1,230 ± 0,325) %. Level WHC ix tanpa penambahan enzim yaitu L0 (73,58±6,16), L1 (75,55± 2,13), L2 (73,92±2,26), L3 (72,82±0,40), L4 (69,64±4,59)%. Bungkil inti sawit dengan penam-bahan enzim yaitu L0 (73,04±2,82), L1 (73,08±3,00), L2 (75,79±1,78), L3 (72,47 ±2,78), L4 (70,92±0,26) %. Level keempukan tanpa penam-bahan enzim yaitu L0 (7,67±0,95), L1 (10,10 ±1,35), L2 (8,03 ±0,06), L3 (7,43 ±1,25), L4 (5,67 ±0,32) mm/g. Bungkil inti sawit dengan penambahan enzim yaitu L0 (7,53 ±0,46), L1 (7,63±0,85), L2 (5,93 ±0,40), L3 (4,10±0,17), L4 (6,33±0,55) mm/g. Level kolesterol tanpa penambahan enzim yaitu L0 (77,20±1,25), L1 (75,69±0,53), L2 (76,35±0,84), L3 (75,50 ±0,41), L4 (76,50±0,87) mg/100g. Bungkil inti sawit dengan penambahan enzim yaitu (80,00±0,61), L1 (79,80±0,54), L2 (79,40±0,52), L3 (79,05±0,15), L4 (79,07±0,72) mg/100g. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan bungkil inti sawit yang ditambah enzim sebagai pengganti jagung dapat menurunkan lemak abdominal, dan daya ikat air (WHC), serta meningkatkan keempukan daging ayam yang lebih baik dibandingkan dengan bungkil inti sawit tanpa enzim. Perbedaan level penggantian jagung dengan bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim dan dengan penambahan enzim dapat mempengaruhi keempukan, namun tidak mempengaruhi lemak abdominal, WHC, dan kadar kolesterol daging ayam. Level pemberian terbaik untuk meningkatkan kualitas karkas ayam pedaging pada bungkil inti sawit tanpa penambahan enzim adalah 37,5%, sedangkan pada penam-bahan enzim adalah 50%. Penelitian lebih lanjut disarankan mengenai penggunaan bungkil inti sawit dan bungkil inti sawit dengan penambahan enzim sebagai pengganti jagung untuk menentukan level tertinggi penggantian.

English Abstract

The research was aimed to evaluate the effect of replacement corn with palm kernel meal on broilers’carcass quality. The materials used for this research were 240 broilers. The method used in this research was experiment using Nested Completely Randomized design with 2 factors, the main factor was type of palm kernel meal that are palm kernel meal without enzymes and with enzymes, and factors treatment of palm kernel meal were L0, L1, L2, L3, and L4. The difference among the treatment was tested by Duncan’s Multiple Range Test. The result showed that replacement did not significantly influenced (P>0,05) percentages of abdominal fat and water holding capacity, but highly significant influenced (P<0,01) on tenderness and meat cholesterol of broilers. The result of Duncan’s Multiple Range Test showed that replacing corn with palm kernel meal give the same effect with control on abdominal fat, water holding capacity, and meat cholesterol, then replacement up to 50% highly significant influenced (P<0,01) tenderness. Replacing corn with palm kernel meal with enzymes give the same effect with control on abdominal fat, water holding capacity, then replacement more than 25% vi highly significant (P<0,01) influenced tenderness. It can be concluded that replacing corn used palm kernel meal with enzymes give better effect on broiler’s carcass quality than palm kernel meal without enzymes. The best result of replacing corn without enzymes was up to 37,5% to decrease abdominal fat, water holding capacity and meat cholesterol, also increase tenderness while replacement used palm kernel meal with enzymes up to 50%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2016/267/ 051607344
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 08 Sep 2016 09:08
Last Modified: 08 Sep 2016 09:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/137884
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item