Luthfiyanto, Ayub (2016) Pengaruh Pemberian Pakan Dengan Warna Yang Berbeda Terhadap Konsumsi Pakan, Hen Day Egg Production, Dan Konversi Pakan Burung Puyuh (Coturnix-Coturnix Japonica). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Warna menjadi faktor penting bagi unggas dalam merespon pakan yang diberikan. Hal ini dikarenakan sel indera perasa yang dimiliki unggas lebih sedikit dibandingkan ternak ruminansia, sehingga sangat bergantung pada indera penglihatan. Sel kerucut merupakan organ pada indra penglihatan yang bekerja berdasarkan warna. Unggas memiliki sel kerucut yang lebih komplek dibandingkan mamalia. Hal ini yang mengakibatkan unggas memiliki kelebihan melihat variasi warna lebih banyak dibandingkan mamalia. Penelitian ini dilakukan di kandang milik bapak Abu Samsudin, kelurahan Merjosari, kecamatan Lowokwaru, kota Malang. Penelitian dilaksanakan mulai tanggal 13 Desember 2015 sampai dengan tanggal 16 April 2016. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan dengan warna yang berbeda terhadap viii konsumsi pakan, hen day production, dan konversi pakan pada burung puyuh (Coturnix-coturnix japonica). Materi yang digunakan dalam penelitian adalah burung puyuh Coturnix coturnix japonica berjenis kelamin betina umur 93 hari sebanyak 100 ekor dengan warna pakan yang berbeda. Pengambilan data dimulai pada umur 98-126hari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode percobaan lapang pola Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan yang dilakukan yaitu P0 (pakan asli pabrikan/tanpa pewarna), P1 (pakan+pewarna merah), P2 (pakan+pewarna hijau), dan P3 (pakan+pewarna biru). Variabel yang diamati adalah konsumsi pakan, hen day production, dan konversi pakan. Data yang diperoleh dianalisis statistik dengan menggunakan analisis ragam (ANOVA) dan dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan’s (UJBD) apabila terdapat perbedaan yang nyata. Hasil peneilitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) terhadap konsumsi pakan. Hasil rataan konsumsi pakan yaitu pada P0, P1, P2, dan P3 berturut-turut adalah sebesar 27,65+0,67; 31,06+0,41; 27,42+1,03; 29,43+0,44 gram. Sedangkan pengaruh peneilitian terhadap hen day production adalah menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang nyata (P>0,05). Hasil rataan Hen day production yaitu pada P0, P1, P2, dan P3 berturut-turut adalah sebesar 96,52+1,95; 98,10+2,61; 95,83+2,95; 95,49+0,09 gram. Sedangkan pengaruh peneilitian terhadap konversi pakan menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat nyata (P<0,01). Hasil rataan konversi pakan pada P0, P1,P2, dan P3 berturut-turut 2,54+0,02; 2,74+0,04; 2,68+0,06; 2,76+0,02 gram. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pakan dengan warna merah mampu meningkatkan konsumsi pakan, sedangkan pakan dengan warna asli ix pabrik menghasilkan konversi pakan terbaik. Saran yang dapat diberikan adalah untuk menggunakan pakan warna asli pabrik, dikarenakan memberikan konversi pakan terbaik, sehingga lebih ekonomis.
English Abstract
Colour is an essential factor for feed consumption on Aves class, because they have less bud taste to be compalet with mammals. On the other hand, they are more sensitive to a different color, because they have four different type of cone cells. Therefore, they can distinguish their food to other material based on the color. These tissue make poultries have a better vision in distinguishing various colour than mammals. This research was conducted experimentally usingCompletely Randomized Design (CRD) with four treatments and five replications. The research was started on December, 13th 2015. The aim of this research was to know the effect of feeding with different coloron feed consumption, hen day production and feed conversion ofJapanese quail (Coturnix-coturnix japonica). The material used were 100 quails at the age of 93 days. Pate collectionwas started when the quails were 98-126 days old. The treatments were P0 (feed from company without coloring), P1 (feed with red color), vi P2(feed with green color), and P3 (feed with blue color). The data were analyzed by Analysis of Variance (Anova) and if there was a significantly different would be tested by Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). The result showed that feeding with different color give very significant effect (P<0,01) on feed consumption and feed conversion, but didn’t give significant effect (P>0.05) towardhen day production.Itcan be concluded that feed of red color increases feed consumption and feed of company color increasesfeed conversion, but didn’t influencehen day production.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPT/2016/253/ 051607094 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry |
Divisions: | Fakultas Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 08 Sep 2016 15:18 |
Last Modified: | 08 Sep 2016 15:18 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/137869 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |