Pengaruh Penambahan Sinbiotik (Lactobacillus Sp. Dan Fos) Dalam Pakan Ayam Petelur Terhadap Kualitas Eksternal Telur

Sari, Arifah (2016) Pengaruh Penambahan Sinbiotik (Lactobacillus Sp. Dan Fos) Dalam Pakan Ayam Petelur Terhadap Kualitas Eksternal Telur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di peternakan ayam petelur milik Bapak Ihwan Fathoni, Desa Ngijo, Kecamatan Karang Ploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 1 November - 23 Desember 2015. Analisis proksimat bahan pakan dan pakan basal dilaksanakan di Laboraturium Nutrisi dan Makanan Ternak, Fakultas Peternakan, Universitas Brawijaya, Malang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengukur pengaruh penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) dalam pakan terhadap kualitas eksternal telur ayam petelur yang meliputi berat telur, indeks telur dan ketebalan kerabang telur. Dengan adanya informasi mengenai pertimbangan dalam penggunaan sinbiotik bagi peternak ataupun pihak yang membutuhkan tentang pengaruh penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) dalam pakan untuk meningkatkan kualitas eksternal telur ayam petelur. Dengan adanya informasi ini, kedepannya diharapkan dapat digunakan dan disebarluaskan sebagai Feed Additive bagi ternak ayam petelur. Materi dan metode dalam penelitian ini adalah ayam petelur yang digunakan adalah strain Isa Brown berumur 30 minggu sebanyak 100 ekor yang diproduksi oleh PT. Sierad Tbk dan diamati selama 49 hari. Kandang yang digunakan adalah kandang tipe Batteray terbuat dari bambu yang berukuran panjang, lebar dan tinggi yaitu 20 x 60 x 35 (cm/kotak). Setiap kotak Batteray dilengkapi dengan tempat pakan dan minum. Pakan tambahan yang digunakan adalah sinbiotik kombinasi antara probiotik (Lactobacillus sp.) sebanyak 2,56x109 (CFU/g pakan) dan prebiotik (FOS) hasil buatan Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Sinbiotik tersebut diformulasikan dengan perbandingan 1:2 (w/w) dalam bentuk tepung yang merupakan substansi berisi kultur mikroba hidup yang menguntungkan bagi ternak. Komposisi pakan basal yang digunakan berupa konsentrat 51,45%; jagung 32,15% dan bekatul 16,40%. Konsentrat komersial yang digunakan diproduksi oleh PT. Dinamika Mediatama Citra (DMC). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Percobaan Lapang dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan 4 ulangan. Sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) yang diberikan sebagai berikut: (P0) Pakan basal tanpa penambahan sinbiotik (kontrol), (P1) Pakan basal + sinbiotik 0,2 % (P2) Pakan basal + sinbiotik 0,4 % (P3) Pakan basal + sinbiotik 0,6 % dan (P4) Pakan basal + sinbiotik 0,8 %. Variabel kualitas eksternal telur yang diamati adalah berat telur, indeks telur dan ketebalan kerabang telur. Data yang diperoleh ditabulasi dengan program Microsoft excel, selanjutnya dilakukan analisis statistik menggunakan analisis ragam (ANOVA) dari Rancangan Acak Lengkap (RAL). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) dalam pakan memberikan pengaruh yang berbeda nyata (P<0,05) terhadap berat telur (g/butir). Sedangkan penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) dalam pakan tidak memberikan pengaruh yang berbeda nyata (P>0,05) terhadap indeks telur dan tebal kerabang telur (mm). Penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) sebanyak 0,8% dalam pakan ayam petelur memberikan pengaruh terbaik pada berat telur 65,48±2,41 (g/butir). Kesimpulan dari penelitian ini adalah penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) dalam pakan dapat meningkatkan berat telur, tetapi tidak dapat meningkatkan indeks telur dan ketebalan kerabang telur. Penambahan sinbiotik (Lactobacillus sp. dan FOS) sebanyak 0,2% dalam pakan ayam petelur memberikan hasil yang terbaik terhadap berat telur, indeks telur dan ketebalan kerabang. Disarankan penggunaan sinbiotik sebanyak 0,2% mampu meningkatkan kualitas eksternal telur yang dapat dilihat dari segi efisiensi penggunaannya lebih sedikit sebagai feed additive untuk meningkatkan kualitas eksternal telur.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2016/139/051604594
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 01 Jun 2016 09:42
Last Modified: 20 Oct 2021 06:32
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/137742
[thumbnail of SKRIPSI_ARIFAH_125050101111030.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_ARIFAH_125050101111030.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item