Analisis Kelayakan Usaha Peternakan Ayam Petelur “UD. Buah Abadi” di Kabupaten Blitar”.

Sari, YanaTria (2015) Analisis Kelayakan Usaha Peternakan Ayam Petelur “UD. Buah Abadi” di Kabupaten Blitar”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Petenakan merupakan subsektor dari pertanian yang berperan penting dalam pemenuhan kebutuhan protein hewani. Usaha peternakan ayam petelur merupakan usaha yang secara cepat dapat menghasilkan protein hewani. Upaya memperoleh keuntungan yang besar dan berkelanjutan merupakan sasaran utama bagi semua kegiatan usaha termasuk di dalamnya usaha peternakan ayam petelur. Kabupaten Blitar merupakan daerah peternakan unggas terbesar di Jawa Timur dengan jumlah populasi mencapai 41,76% dari total populasi di Jawa Timur. “UD. Buah Abadi” merupakan usaha peternakan ayam petelur terbesar di Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar yang sudah berdiri sejak tahun 2003 dan belum pernah dilakukan penelitian tentang analisis kelayakan usaha. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 10 Mei 2015 – 30 Mei 2015 di Peternakan Ayam Petelur “UD. Buah Abadi” Desa Plumpungrejo Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar. Tujuan dari penelitian ini adalah mengalisis biaya produksi dan keuntungan yang diperoleh dan menganalisis kelayakan usaha melalui perhitungan tingkat break event point (BEP), Revenue cost ratio (R/C ratio) dan Rentabilitas pada usaha peternakan ayam petelur “UD. Buah Abadi” di Kabupaten Blitar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus yaitu menilai kelayakan usaha peternakan ayam petelur “UD. Buah Abadi” di Desa Plumpungrejo Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar layak dikembangkan atau tidak. Metode studi kasus yaitu memusatkan diri secara intensif dan mendalam terhadap suatu objek tertentu, dengan mempelajarinya sebagai suatu kasus. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi observasi dan wawancara (interview) langsung dengan menggunakan kuisioner terhadap pihak terkait. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif umtuk mengetahui keadaan usaha peternakan ayam petelur dan analisis secara kuantitatif untuk mengetahui untuk mengetahui perhitungan biaya produksi, penerimaan, pendapatan, nilai BEP, nilai R/C ratio, dan rentabilitas usaha peternakan ayam petelur “UD. Buah Abadi”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usaha peternakan tersebut layak dikembangkan dilihat dari dua kriteria yaitu usaha tersebut menguntungkan dilihat dari total penerimaan “UD. Buah Abadi” sebesar Rp. 15.890,- perkilogram telur. Total biaya produksi yang dikeluarkan “UD. Buah Abadi” rata-rata per kilogram telur perbulan sebesar Rp. 11.133,-. Keuntungan bersih perbulan yaitu 4.710,- perkilorgam telur. Usaha peternakan tersebut efisien dilihat dari nilai BEP (Break Even Point) harga dan hasil lebih kecil dibandingakan dengan harga jual dan hasil produksi yang dihasilkan oleh “UD. Buah Abadi”, dimana BEP harga sebesar Rp.12.623,- rata rata perbulannya dan nilai BEP hasil sebesar 71.490 kilogram rata-rata perbulannya, nilai R/C ratio periode 2014-2015 sebesar 1,40 dan nilai R/C ratio setiap bulannya juga lebih dari 1 dan nilai rentabilitas ekonomi rata-rata perbulan sebesar 33,52% dan nilai rentabilitas usaha sebesar 47,85%. Hasil penelitian setelah dilakukan perhitungan dan analisis data dapat disimpulkan bahwa usaha peternakan ayam petelur “UD. Buah Abadi” mengalami keuntungan dilihat dari analisis BEP harga maupun hasil, R/C ratio, dan rentabilitas sehingga usaha tersebut layak untuk dikembangkan. Saran yang dapat diberikan pada “UD. Buah Abadi” yaitu biaya pakan merupakan persentase terbesar dari seluruh biaya yang digunakan, dengan kandungan nutrisi yang sangat rendah atau tidak sesuai dengan kebutuhan. Hal ini perlu mendapat perhatian khusus dengan mengolah bahan-bahan pakan yang mempunyai kandungan nutrisi yang baik dan terjangkau serta mengurangi bahan pakan yang kurang dibutuhkan oleh ternak. Perhitungan rentabilitas ekonomi diperoleh persentase rentabilitas dalam kategori rendah. Hal ini perlu mendapat perhatian yang khusus dari pihak perusahaan dengan memaksimalkan faktor-faktor produksi yang ada. Semakin besar persentase rentabilitas, semakin baik usaha tersebut, karena memberikan keuntungan yang besar terhadap modal yang diinvestasikan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2015/202/051508998
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 21 Jan 2016 11:20
Last Modified: 20 Oct 2021 13:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/137472
[thumbnail of SKRIPSI_-_YANA_TRIA_SARI_-_115050113111036.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_-_YANA_TRIA_SARI_-_115050113111036.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item